Bisa Tempuh 46 Kilo Meter dengan 1 Liter Bensin, Honda Vario 160 Juga Hadir dengan Performa dan Fitur Terbaikn

- 6 November 2022, 20:00 WIB
Tampilan Honda Vario 160
Tampilan Honda Vario 160 /Astra-honda.com/

Dengan fitur tersebut, pengendara Honda Vario 160 dapat melakukan pengisian baterai handphone tanpa menggunakan tambahan adapter.

Untuk tampilan depan, Honda Vario 169 telah disematkan LED pada semua sistem pencahayaan, serta full digital panel meter dengan informasi yang lengkap.

Informasi yang dapat ditampilkan dari Fitur yang di sematkan Honda Vario 160 tersebut diantaranya indikator kecepatan, jarak tempuh, bahan bakar, indikator Smart Key, jam digital, fuel consumption, indikator tegangan baterai, indikator penggantian oli, trip meter, indikator ISS, dan indikator ABS pada tipe ABS.

Baca Juga: Resmi Rilis di IMOS 2022, Suzuki V-Strom SX 250 Hadir Untuk Para Pecinta Touring, Intip Yuk Keunggulannya

Untuk bagian bagasi, tentu pengguna Honda Vario 169 tidak perlu khawatir jika membawa barang bawaan yang banyak karena motor ini berkapasitas 18 liter yang mampu menampung barang bawaan anda.

Honda Vario 169 yang hadir dengan tampilan sporty ini, sudah menggunakan ukuran ban tubeless yang lebih lebar, depan 100/80-14 dan belakang 120/70-14 ditambah kombinasi velg berwarna burnt titanium pada tipe ABS memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam berkendara serta tampilan yang semakin berkelas.

Tidak lengkap rasanya bagi Honda Vario 160 hanya menawarkan fitur dan desain mewah tanpa mesin yang berperforma tinggi.

Dimana untuk bagian mesin, Honda Vario 160 ini telah mengusung mesin generasi terbaru berkapasitas 160 cx 4 katup eSP+, berpendingin cairan.

Dengan mesin tersebut, Honda Vario 160 mampu menghasilkan tenaga 11,3 kW pada 8500 rpm dan torsi 13,8 Nm pada 7000 rpm.

Honda Vario 160 juga sangat irit bahan bakar, dimana motor ini hanya membutuhkan 1 liter bensin untuk menempuh jarak 46,9 kilo meter.

Halaman:

Editor: Hadi Saputra Lun

Sumber: astra-honda.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x