TAMPIL SPORTY CUYY! All New Suzuki Satria F150, Siap Libas Lawannya

- 25 Oktober 2022, 22:54 WIB
All New Suzuki Satria F150
All New Suzuki Satria F150 /suzuki.co/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Kini tampilan dari All New Suzuki Satria F150, makin futuristik dan sporty dengan desain body yang aerodinamis.

All New Suzuki Satria F150 ini, semakin agresif dan bisa menaklukan semua tantangan di jalan, dengan mesin baru yang mengadaptasi teknologi MotoGP.

All New Suzuki Satria F150 siap mengalahkan semua lawan dengan performa maksimal dan tercepat di kelas underbone 150cc.

Baca Juga: BARU CUYY! Honda Zoomer X Meluncur dengan Desain Fun, Cek Detailnya

All New Suzuki Satria F150 ditawarkan dengan harga yang bersahabat dan motor inj diperkenalkan untuk mengakomodasi kesenangan serta kenyamanan ekstra yang diinginkan tiap pecinta motor ini.

Dilansir Portalkotamobagu.com dari situs @suzuko.co, pada motor Suzuki ini terdapat lampu depan LED dengan desain yang cukup agresif.

Pada bagian samping motor ini juga, memiliki fairing tajam yang berbeda, yang kini tampil stylish.

Baca Juga: WAH SANGAT MENAWAN! Suzuki Address Playful Diluncurkan, Harga Cuma 19 Jutaan

Selain itu, terdapat juga panel instrumen full digital yang menampilkan berbagai informasi, dan terdapat juga satu pust star sistem dibagian setang.

Bicara sola kaki kakinya, Jagoan Suzuki ini dibekali dengan suspensi depan teleskopik, velg Racing, ban berukuran 70/90 ring 17, dengan rem New Petal Design Disc Brake.

Sedangkan dibagian belakang, menggunakan suspensi Lengan ayun, pegas spiral, bantalan oli, ban berukuran 80/90 ring 17, rem seperti dengan roda depan.

Baca Juga: MANTAP! Vespa Sei Giorni 300 Diluncurkan, Model Kalasik Modern

Bicara soal mesin, All New Suzuki Satria F150 ini dibekali mesin 147,3 cc, 1 silinder, DOHC, 4 valve, 4 tak, liquid cooled, yang menghasilkan tenaga maksimal 13,6 kw pada 10,000 RPM dan torsi maksimal 13,8 Nm pada 8,500 RPM, serta kapasitas bensi 4,0 liter.

Untuk harga dari All New Suzuki Satria F150 dibanderol dengan harga sekitar Rp29 jutaan. ***

Editor: Widodo Mahaputra

Sumber: Suzuki.co


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah