MONSTER! Kymco Luncurkan ATV MXU 150, Motor Roda 4 ‘Penghancur’ Segala Medan Jalan, Begini Spesifikasinya

- 25 Oktober 2022, 21:25 WIB
ATV Kymco MXU 150,  motor roda 4 penghancur segala medan jalan
ATV Kymco MXU 150, motor roda 4 penghancur segala medan jalan /Tangkap layar/kymco.co.id

PORTAL KOMAOBAGU, Pikiran Rakyat – Kymco Indonesia meluncurkan MXU 150, motor roda 4 yang bisa menaklukkan segala medan jalan.

Tak hanya itu, Kymco MXU 150 merupakan motor roda 4 yang berpedoman pada kenyamanan dan keselamatan.

All Terrain Vehicel (ATV) Kymco MXU 150 merupakan motor roda 4 yang biasanya digunakan untuk pertanian atau rekreasi.

Dilansir dari situs resmi Kymco.co.id, ATV Kymco MXU 150 ini hadir dengan fitur yang baru sehingga para rider mampu menjelajah dan menakhlukan rintangan saat off road di segala medan jalan.

Baca Juga: BANJIR FITUR CANGGIH! Honda CBR150R Puaskan ‘Nafsu’ Konsumen, Begini Detailnya

Untuk urusan fiturnya, ATV Kymco MXU 150 ini di desain dengan beberapa fitur canggih. Simak selengkapnya dalam ulasan spesifikasinya.

ATV Kymco MXU 150 ini di bekali dengan mesin 4 Stroke OHC (4 tak), sehingga mampu mengeluarkan power sebesar 11 ps pada 7500 rpm, dan pencapaian torsinya sampai 1,1 kg.m pada 5500 rpm.

Menariknya, motor roda 4 gemoy ini memiliki volume silinder 150 cc, yang di desain dengan mode kemudi 2 Wheel Drive penggerak roda (CVT), menggunakan mode stater Elektrik dan sistem pendingin udara.

Dilengkapi dengan mesin karburator yang didesain khusus untuk balapan, dan didesain dengan Rem Depan (Tromol 110mm) dan Rem Belakang (Cakram @180mm).

Baca Juga: MAKIN BUAS! Harley Davidson Pamerkan Nightster Bermesin Revolution Max 975T, Begini Spesifikasinya

Halaman:

Editor: Yogi Farlin Mokoagow

Sumber: kymco.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah