Waduh! Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia Kemungkinan Tak Bisa Lagi Diisi BBM Jenis Pertalite

- 15 September 2022, 19:25 WIB
Ilustrasi. Berikut tips jitu mengirit BBM ala pengendara motor matic.
Ilustrasi. Berikut tips jitu mengirit BBM ala pengendara motor matic. /Antara News

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Mobil tipe Daihatsu Xenia, Toyota Avanza, Suzuki Ertiga, Mitsubishi Xpander, Daihatsu Terios, hingga Hyundai Creta kemungkinan tak bisa lagi mengonsumsi BBM bersubsidi jenis Pertalite.

Sebab, Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia serta tipe lain yang disebutkan di atas masuk dalam kategori mobil bermesin 1.400 cc.

Kemungkinan Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia tak bisa lagi mengonsumsi Pertalite cukup terbuka, mengingat Pemerintah saat ini sedang berupaya menekan jumlah penggunaan BBM bersubsidi jenis Pertalite.

Salah satu upaya yang bisa dilakukan Pemerintah adalah melarang mobil 1.400 cc untuk mengisi BBM jenis Pertalite alias merevisi kriteria kendaraan yang bisa melakukan pengisian Pertalite, yang sebelumnya direncanakan hanya berlaku untuk mobil bermesin di atas 1.500 cc, motor di atas 250 cc, mobil dinas pemerintah, milik institusi TNI dan Polri.

Nah, jika wacana ini berlaku, maka hanya mobil bermesin di bawah 1.400 cc seperti segmen LCGC (Low Cost Green Car) yang masih bisa menikmati BBM jenis Pertalite.

Selain Daihatsu Xenia, Toyota Avanza, Suzuki Ertiga, Mitsubishi Xpander, Daihatsu Terios, hingga Hyundai Creta, mobil lainnya yang tak bisa diisi Pertalite jika wacana ini berlaku adalah sebagai berikut:

Mini Cooper 3 Door, Cooper 5 Door, Clubman, Countryman, John Cooper Works, Convertible, Audi A5, A6, A8L, Q5, Q7, Q8, RS4 Avant, dan RS4 Coupe.

Juga Mercedes-Benz C-Class, E-Class, CLS, GLC, GLE, GLS, S-Class. BMW Seri 2, Seri 3, Seri 4, Seri 5, Seri 7, Seri 8, X1, X3, X4, X5, X6, X7, Z4, M3, M4, X3M, dan X4M.

Juga Suzuki Baleno, XL7, SX-4 Cross, Nissan Livina, X-Trail, Serena, Daihatsu Luxio, GranMax Mini Bus, GranMax Pick Up, Morris Garage ZS, HS, dan 5 GT.

Halaman:

Editor: Sahril Kadir

Sumber: Oto.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x