Tawarkan Fitur Mewah MPV Keluarga Voyah Dreamer Harga Lebih Murah Dari Alphard dan Lexus LM. 

- 8 September 2022, 21:57 WIB
 Voyah Dreamer Hadir Lebih Mewah dan Harga Murah, Simak Kelebihannya
Voyah Dreamer Hadir Lebih Mewah dan Harga Murah, Simak Kelebihannya /Tangkapan layar/

PORTAL KOTAMOBAGU. Pikiran Rakyat -Meluncur sebuah mobil mewah dengan fitur dewa bernama Voyah atau Voyah Dreamer yang akan menyaingi Toyota Alphard dan Lexus LM. MPV merupakan mobil premium dari pabrikan Dongfeng Motors yang diresmikan di Guangzhou Motor Show 2022.

Voyah Dreamer menawarkan sesuatu yang berbeda dengan dukungan berbagai kemewahan, tetapi juga dilengkapi baterai tenaga listrik  yang tidak dimiliki Toyota Alphard bahkan  Lexus LM.

Dari segi tampilan yang menarik perhatian pada MPV adalah bagiam gril. Kisi-kisi ini menempati sekitar 80-90% dari seluruh permukaan bemper depan. Selain itu, di bagian tengah gril terdapat logo Voyah yang cukup besar yang terletak di bawah kap, terdapat aksen krom yang seolah membuat kedua lampu depan menjadi satu blok.

Baca Juga: Wow Calon Motor Terbaik Dunia Meluncur, Fitur RevoNEX Gaya Sport Naked Bike Bikin Lawan Melongo!

Lampu depan ini juga menggunakan LED berbentuk mata, yang dikatakan memiliki pancaran cahaya yang lebih baik. bagian desain depan difinishing dengan ventilasi di  sisi kiri dan kanan yang terlihat agresif, kondisi ini menegaskan Voyah Dreamer  ingin menjadi minivan premium dengan wajah  revolusioner.

Garis desain yang cukup radikal di bagian depan serta bagian belakang mobil ini cukup sederhana tapi menawan. hanya saja dilihat dari samping, lekukannya masih setara dengan MPV high-end lainnya seperti Toyota Alphard atau Lexus LM.

Voyah Dreamer memiliki panjang keseluruhan 5315mm, lebar 1980mm, tinggi 1810mm dan jarak sumbu roda 3200mm. Dimensi ini secara signifikan lebih besar daripada Alphard dan Lexus LM.

Baca Juga: Jadi Wisata Religi, Atap Mesjid Tanjak Kota Batam Ambruk

mobil juga terlihat menggunakan power-sliding rear penumpang door pada bingkai kaca yang dikelilingi aksen krom yang menambah kesan mewah, namun desain atap terlihat agak miring ke arah belakang. bemper kaca dan tidak banyak lekukan kuat, tapi biar nuansa premium tetap ada.

Halaman:

Editor: Rudini Radiman

Sumber: Youtube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x