Paling Brutal Dijalanan! Motor Listrik Resmi Meluncur, Cek Harga dan Spesifikasinya

- 8 Agustus 2022, 23:52 WIB
Motor listrik dari pabrikan Dayi Motor./tangkap layar.
Motor listrik dari pabrikan Dayi Motor./tangkap layar. /

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Jika bicara tentang motor listrik, biasanya tampilannya biasa saja. Namun kali ini pabrikan China Dayi Motor hadirkan motor listrik yang terlihat brutal.

Tidak banyak motor listrik yang tampilannya bisa dikatakan macho dan garang. Tapi tidak untuk motor listrik pabrikan China Dayi Motor yang satu ini.

Dari ampilannya, motor pabrikan China Dayi motor ini terlihat sangar dan mesinnya bukan seperti motor listrik pada umumnya.

Baca Juga: Sambut HUT Kemerdekaan ke 77, Satgas Organik Yonif R 301/PKS Kibarkan Bendera Merah Putih di Puncak Jaya

Nah jika masih penasaran seperti aoa tampilan dan spesifikasi dari motor listrik ini,  untuk itu tetap simak artikel ini sampai habis.

Dikutip Portal Kotamobagu dari kanal YouTube @Berita Otomotif Official, bahwa Day Motor adalah salah satu pabrikan motor listrik asal China yang meluncurkan line up terbaru mereka.

Kali ini sebuah motor listrik bergaya naked bike yang mereka juluki motor listrik eodin ini diklaim memiliki performa yang sebanding dengan motor konvensional 125 cc.

Baca Juga: Kawasaki W175 Meluncur dengan Varian Baru, Para Pesaing Bisa Saja K.O

Motor eodin menggunakan dinamo penggerak brushless 6000 wat atau delapan tenaga kuda yang terletak di hub roda belakangnya.

Baterai motor listrik ini sendiri menggunakan tipe lithium dengan kapasitas 72 volt 100 Ah, sayangnya waktu sekitar 10 jam untuk mengisi ulang daya baterai ini hingga penuh jika menggunakan listrik di rumah.

Dan dalam sekali terisi penuh eodin bisa menjelajah hingga jarak sekitar 209 KM. Dayi Motor mengklaim kecepatan tertinggi motor listrik ini adalah 62 atau sekitaran 125 kilo meter perjam.

Baca Juga: PALING TERBARU! All New Yamaha Byson 150 Fi 2023 Resmi Meluncur, Cek Spesifikasi

Di bagian design kesan naked bike begitu jelas di motor listrik ini. Jika diperhatikan lampu depannya punya bentuk yang mirip BMW s1000 lawas atau anggota keluarga Kawasaki Z1000.

Di bagian samping terdapat sebuah cover penutup baterai yang tampak seperti mesin pada motor biasanya.

Motor eodin memiliki roda berdiameter 17 inci dengan ban berukuran 120/70 di bagian depan dan 180/55 di bagian belakangnya.

Baca Juga: Yamaha Nmax dan Honda PCX Panik, Kymco 150 Siap Meluncur di Tanah Air

Pengereman motor listrik ini juga memakai cakram ganda di depan dengan kaliper aksial, serta terdapat pula rem cakram di bagian roda belakang.

Menariknya, motor listrik eodin bisa dipasang top box dan slide box sebagai bagasi tambahan.

Namun, untuk sementara belum ada informasi jelas soal harga motor listri Dayi Motor eodin ini.

Baca Juga: VIRAL! Yamaha Grand Filano Hybrid Resmi Meluncur di Pasar Otomotif Indonesia

Itulah ulasan tentang motor listrik dari pabrikan Dayi Motor yang telah resmi diluncurkan di pasar Otomotif. ***

Editor: Mohamad Ramdhani Amiri

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah