Yamaha NMAX dan Honda PCX Kalah Gahar dari Skutik Maxi ini, Tampangnya Lebih Agresif, Mesin 180 cc

19 Maret 2023, 00:00 WIB
Yamaha NMAX dan Honda PCX kalah gahar dengan skutik maxi 180 cc bertampang agresif ini /Tangkap Layar / kymco.com

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Yamaha NMAX dan Honda PCX dapat saingan berat nih disegmen skutik maxi.

Pasalnya, dari segi desaian dan performa, Yamaha NMAX dan Honda PCX kalah gahar dengan skutik maxi ini.

Motor skutik maxi baru ini, tampangnya begitu agresif dan mengusung mesin 180 cc, makanya layak disebut sebagai saingan beratnya Yamaha NMAX dan Honda PCX.

Baca Juga: Strategi Kawasaki Kenalkan ZX-4RR, Gelar Uji Performa di Sirkuit Sentul

Lantas seperti apa sosok dan spesifikasi skutik maxi rival terberat Yamaha NMAX dan Honda PCX itu? Yuk simak ulasannya berikut ini.

Motor baru disegmen skutik maxi ini adalah Kymco KRV180 Nero 2023 yang baru-baru ini resmi diluncurkan oleh pabrikan asal Taiwan tersebut.

Kymco KRV180 Nero 2023 sendiri merupakan versi terbaru yang hadir dengan sejumlah peningkatan yang semakin membuatnya lebih fresh dibanding versi sebelumnya.

Sebagaimana disadur dari Greatbiker, Kymco KRV180 Nero 2023 hadir dengan sejumlah pembaharuan. Seperti bagian jok yang kini mengusung model dua tingkat yang lebih terlihat sporty.

Kymco KRV180 Nero 2023 makin agresif dan bertenaga Tangkap Layar / kymco.com

Baca Juga: Harley Davidson Fat Boy, Motor Cruiser Performa Garang dengan Harga Terjangkau

Selain itu, bagian rangkanya kini mengunakan double cradle serta tutup tangki bahan bakar di bagian depan.

Soal desain, tampilan Kymco KRV180 Nero 2023 memang tidak jauh berbeda dengan versi sebelumnya.

Namun untuk fitur dan teknologi, kini Kymco KRV180 Nero 2023 sudah menggunakan sistem keyless, lampu LED pada semua sektor pencahayaan serta panel instrumen dengan layar LCD negatif, plus ada juga fitur port USB.

Sementara untuk sektor pengereman, Kymco KRV180 Nero 2023 kini sudah dibenamkan teknologi Anti-lock Braking System (ABS) dual chennel dan ada juga sistem Traction Control.

Baca Juga: Suzuki Boulevard M109R, Keunggulan Performa dan Desain yang Khas, Berikut Detail Spesifikasi dan Harganya

Untuk ruang bagasi penyimpanan di bawah jok, skutik maxi Kymco KRV180 Nero 2023 kini makin lapang. Kapasitas bagasinya bisa muat satu buah helm full face, dan barang-barang bawaan kecil lainnya.

Kalau spesifikasi mesin, Kymco KRV180 Nero 2023 mengusung mesin 4 tak, silinder tunggal berkapasitas murni 175 cc, SOHC, 4 katup dengan sistem pendingin cairan.

Kymco KRV180 Nero 2023 kini diklaim miliki tenaga dan performa lebih bertenaga dari generasi sebelumnya.

Baca Juga: Jawa Perak 350, Motor Cruiser Klasik Harga Setara Rp 30 Jutaan, Berikut Detailnya

Mesin skutik maxi lawab berat Yamaha XMAX dan Honda PCX ini menghasilkan tenaga lebih tinggi yaitu 18,7 Hp pada 7.500 rpm dan torsi maksimum bisa lebih dari 15,6 Nm pada 6.000 rpm.

Soal kenyamanan, Kymco KRV180 Nero 2023 kini makin empuk dengan penggunaan suspensi monosok Back-Link.

Kymco KRV180 Nero 2023 Tangkap Layar / kymco.com

Jadi engak hanya buat nyaman pengendara, tapi dari segi tampilannya, Kymco KRV180 Nero 2023 makin sporty dan stylist.

Baca Juga: Suzuki Boulevard S40, Motor Cruiser Berpendingin Udara dan Oli dengan Performa Gahar

Terakhir soal harganya, di Taiwan Kymco KRV180 Nero 2023 dijual dengan harga 121.800 Dolar Taiwan atau setara Rp 61 jutaan.

Ternyata lebih mahal dari Yamaha NMAX dan PCX di tanah air ya guys. Jadi menurut sobat, apakah skutik ini layak jadi rival terberat kedua skutik asal Jepang tersebut? ***

Editor: Moh Irfany Alhabsyi

Sumber: Geartbiker

Tags

Terkini

Terpopuler