Saudaranya Brio! New Honda Jazz Crosstar eHEV 2023 Meluncur

2 Februari 2023, 22:25 WIB
Saudaranya Brio! New Honda Jazz Crosstar eHEV 2023 Meluncur /Youtube @tnt corner/tangkapan layar/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Halo Sob, Honda Jazz adalah mobil yang sangat disukai anak muda dulunya sebelum akhirnya digantikan sama Brio.

Sekarang pecinta mobil Jazz sudah berpindah ke Honda Brio, karena memiliki mesin yang sama dan bentuknya lebih oke.

Tapi ternyata Honda Jazz terbaru sudah resmi diluncurkan sob. Untuk versi terbarunya menciptakan banyak kontroversi.

Baca Juga: INDONESIA BANJIR MOBIL BARU! Lawan Honda WRV Ini Ganteng Luar Dalam dan Ditenagai Mesin 1500 cc Turbo

Karena bentuknya dirasa tidak mencerminkan Honda Jazz sama sekali, bahkan malah seperti yang mobil yang lucu.

Dilansir Portal Kotamobagu dari Youtube @tnt Corner denga judul “Akhirnya! Jazz keluarkan Seri RS Terbaru 2023."

Ternyata Honda Jazz tetap diproduksi dengan mempersiapkan varian baru yaitu Honda Jazz Crosstar Hybrid.

Apakah mobil ini akan kembali dibawa ke Indonesia, tapi kayaknya desainnya kurang cocok buat konsumen Indonesia.

Saudaranya Brio! New Honda Jazz Crosstar eHEV 2023 Meluncur

Karena sekilas mobil Jazz mirip Sienta dengan membawa konsep sebuah mobil bergaya masa depan.

Bahkan menghilangkan sudut-sudut tajam dan menggantikannya dengan bentuk kapsul modern.

Kini mobil ini sepenuhnya berubah gaya dari desain sebelumnya, seperti bagian depan terdapat lampu yang masih mengadopsi gaya lampu lebar.

Banyak pencinta otomotif menyebutnya, seperti mata panda dan ada juga yang menyebutnya mata kodok.

Pada bagian grille menggunakan model garis klasik dilengkapi fog lamp dan housing yang besar berwarna hitam doff.

Pada bagian samping terlihat bentuk yang sama sekali berubah, jika model-model lama menyipit ke atas hingga bagian belakangnya.

Saudaranya Brio! New Honda Jazz Crosstar eHEV 2023 Meluncur

Untuk seri terbaru ini, bentuknya menyipit ke bawah, yang dilengkapi chrome warna hitam atau dual tone pada seluruh bagian atasnya.

New Honda Jazz kali ini juga memakai aksen hitam doff di sepanjang garis bodi bawah.

Kemudian pada bagian buritan berbeda dengan model-model sebelumnya, kini menggunakan model lampu mendatar.

Walaupun di sini belum tipis, tapi sayangnya tidak terdapat spoiler bawaan dan kurang sporty.

Selanjutnya di bagian bawah juga terdapat bumper hitam besar, sebuah perbedaan terlihat di sini.

Soal dapur pacu, Honda menghadirkan mesin generasi terbaru dari e:HEV pada Honda Jazz Crosstar.

Saudaranya Brio! New Honda Jazz Crosstar eHEV 2023 Meluncur

Cara kerja mesin ini akan ditenagai motor listrik yang membantu mesin Hybrid dan bisa meningkatkan tenaga 14 PS menjadi 122 PS.

Begitu juga dengan motor generator yang meningkatkan tenaga hingga 10,8 PS, yang menjadi 106 PS

Begitu juga dengan hadirnya mesin berbahan bakar fosil yang bisa meningkat performa Honda Jazz.

Berbekal mesin 1.500 cc, bisa naik hingga 9,5 PS dan membuat mobil ini punya tenaga maksimal hingga 107 PS.

Honda juga mengubah gearbox otomatis untuk pengoperasian yang lebih mulus dan respons akselerasi yang lebih baik.

Selain itu, New Honda Jazz dapat menarik beban hingga 500 kg (1.102 pon) yang cukup untuk menegaskan mobil ini bergaya Crossover.

Lebih penting lagi, Honda Jazz e:HEV Advance Sport mendapatkan sejumlah upgrade, agar performa berkendara dan handlingnya sesuai dengan tampilan yang lebih gahar.

Seperti Gearbox memiliki titik perpindahan yang lebih tinggi dan peta pedal throttle telah direvisi untuk menawarkan "peningkatan tenaga penggerak dan meningkatkan karakteristik respons".

Dalam hal suspensi, telah ditingkatkan pegas 8% lebih tinggi di depan dan 20% lebih tinggi di belakang, dipadukan dengan peredam yang lebih kaku.

Saudaranya Brio, mobil New Honda Jazz akan meluncur lebih dulu di Eropa dan Inggris, untuk itu harganya akan diumumkan saat peluncurannya di tahun 2023 ini. ***

Editor: Paisal Ibrahim Tuliabu

Sumber: YouTube Carscoops.com

Tags

Terkini

Terpopuler