Bukan Versi Bebek! Motor Matic Terbaru TVS Jupiter Siap Gempur Pasar Honda Activa, Cek Speknya

29 Januari 2023, 13:17 WIB
Bukan Versi Bebek! Motor Matic Terbaru TVS Jupiter Siap Gempur Pasar Honda Activa, Cek Speknya /Tangkap layar bikedekho/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Motor matic terbaru TVS Jupiter resmi mengaspal di pasar India.

Memiliki desain klasik modern, motor matic TVS Jupiter di yakini mampu membendung pasar Honda Activa.

Sebab TVS Jupiter merupakan motor matic dengan gaya klasik modern yang cukup populer di kelas 110 cc.

Lalu bagaimana dengan spesifikasinya? Yuk simak ulasannya di bawah ini yang dilansir dari website bikedekho.com.

Sahabat biker perlu diketahui motor matic TVS Jupiter ini hadir dengan beberapa varian, salah satunya tipe ZX SmartXonnect.

Baca Juga: RX-King Reborn Pakai Mesin R15! Begini Penampakan Spesifikasi Yamaha FZ-X

Untuk tipe tersebut, kini hadir dengan panel instrumen speedometer full digital yang berasal dari TVS NTroq 125.

Menariknya panel instrumen tersebut sudah dilengkapi dengan fitur navigasi dan bantuan akses suara panggilan.

Pesaing Honda Activa tersebut sudah menggunakan sistem pencahayaan lampu full LED.

Ada beberapa fitur pendukung lainnya yang menjadi daya tarik motor matic ini, seperti port pengisian USB.

Baca Juga: Honda BeAT Panik! Motor Matic Terbaru Linhai Buck 125 2023 Tampil Lebih Sporty, Cek Spesifikasinya

Kemudian untuk kaki-kaki, TVS Jupiter menggunakan suspensi teleskopik konvensional dan monoshock.

Sistem pengamanannya, dibekali dengan pengereman cakram di depan dan belakang tromol.

Beralih pada jantung pacunya, TVS Jupiter dibekali dengan mesin satu silinder 109,7cc dengan injeksi bahan bakar, yang menghasilkan 7,47PS dan 8,4Nm.

Demikian ulasan spesifikasi motor matic klasik modern TVS Jupiter yang menjadi pesaing baru Honda Activa.***

Editor: Sasmito Wiharjo

Sumber: Bikedekho

Tags

Terkini

Terpopuler