Benelli Leoncino 800 Trail 2023 Motor Sport Ala Scrambler, Berukut Spesifikasi dan Harganya

19 Oktober 2022, 19:27 WIB
Benelli Leoncino 800 Trail 2023 Motor Sport Ala Scrambler, Berukut Spesifikasi dan Harganya /Tangkap Layar Benelli.com

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Baru-baru ini Benelli kembali goyang pasar otomotif dunia dengan menluncurkan generasi terbaru dari salah satu jagoannya dikelas motor sport naked bike.

Pabrikan asal Eropa yang kini menjadi bagian dari Qianjiang Group produsen kendaraan roda dua asal China itu baru saja menghadirkan Leoncino 800 Trail 2023, motor sport neked bike ala scrambler.

Benelli Leoncino 800 Trail 2023 pun kini punya tampilan yang lebih frash, dan keren dari versi sebelumnya, yakni Leoncino 800 yang telah dipasarkan cukup lama.

Baca Juga: Skutik Adventure 350 cc Versi Murah Meluncur, Punya Kamera Depan-Belakang dan Fitur Canggih Guys! Ini Sosoknya

Dan yang buat motor ini bisa dipertimbangkan untuk dipinang karena, harga yang ditawarkan cukup menggiurkan untuk sekelas motor sport bermesin 800 cc.

Lantas apa saja yang baru, serta seperti apa spesifikasi dan harga dari Benelli Leoncino 800 Trail 2023 si motor sport ala scrambler ini? Yuk simak rangkumannya berikut ini.

Sebagaimana menukil dari Motorcyclenews, Benelli Leoncino 800 Trail 2023 ini sejatinya merupakan pengembangan dari basis Leoncino 800 yang sudah sejak lama hadir.

Namun dari segi tampilan, mulai dari desain bodi, rangka hingga headlamp masih sama dengan generasi sebelumnya, tapi yang jadi pembeda yakni pada bagian kaki-kakinya.

Benelli Leoncino 800 Trail 2023 Tangkap Layar Benelli.com

Baca Juga: 13 JUTAAN BRO! TVS Hadirkan Motor Matic XL100 dengan Aroma Klasik yang Begitu Menggoda, ini Detailnya

Benelli Leoncino 800 Trail 2023 menggunakan velg jari-jari serta ban tubeless tipe dual purpose layaknya motor beraliran scrambler beraliran.

Perbedaan lainnya juga tampak dari bagian bodi belakang, dimana pada Benelli Leoncino 800 Trail 2023 di bagian bodi samping terdapat side panel untuk nomor start.

Benelli tampaknya sanggat total dalam menghadirkan Leoncino 800 Trail 2023 ini. Hal itu dilihat dari penyematan fitur-fitur modern di motor bergaya retro modern ini.

Fitue modern itu seperti, penggunaan panel istrumen full digital berwarna yang menyajikan informasi terkait kecepatan, tachometer, indikator gear, dan jam digital.

Baca Juga: Bicara Soal Kecepatan Suzuki Satria F150 2023 Jagonya, MX King dan Sonic 150 Cium Asap

Untuk sektor pencahayan, Benelli Leoncino 800 Trail 2023 sepenuhnya sudah mengusung teknologi LED dengan lampu utama projector.

Bagian suspensi depan menggunakan tipe Upside Down (USD) 50 mm dari Marzocchi, dan monoshock di bagian belakang.

Untuk pengereman depan cakram ganda dan cakram tunggal di bagian belakang. Kedua rem tersebut diapit kaliper dari Brembo.

Untuk spesifikasi mesin, Benelli Leoncino 800 Trail 2023 mengendong mesin dengan konfigurasi 2 silinder, 754 cc, 4 tak, DOHC, 8 katup dan berpendingin cairan.

Baca Juga: Mobil Listrik Keren dan Canggih ini Hanya Dibandrol 100 Jutaan Saja, Berikut Detail Spesifikasi dan Harganya

Mesin ini dapat memuntahkan tenaga maksimal sebesar 60 kW atau sekitar 81,5 PS pada 9000 rpm dengan torsi maksimumnya mencapai 67 Nm pada 6500 rpm.

Saat ini motor sport ala scrambler itu dipasarkan di Britania dan ditawarkan dengan tiga pilihan warna, yakni Forest Green, Terrain Brown dan Steel Grey. Sementara untuk harga, Benelli Leoncino 800 Train 2023 dijual dengan harga 7.999 Pound Britania atau sekitar Rp137,30 jutaan jika dirupiahkan.

Apakah motor scrambler dari Benelli ini bakal hadir di tanah air? Kita nantikan saja ya Guys. ***

Editor: Moh Irfany Alhabsyi

Sumber: Motorcycle News

Tags

Terkini

Terpopuler