All New Honda PCX Destroyer atau Malaguti Madison 150 Hadir dengan Fitur Canggih

27 Agustus 2022, 23:39 WIB
Malaguti Madison 150. /Instagram.com / @fhansummit/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Belum lama ini beredar kabar bahwa motor matic All New Honda PCX Destroyer 2022 resmi meluncur.

Seperti diketahui bahwa motor matic bongsor Honda PCX telah membludak dan banyak peminatnya di pasar Otomotif Indonesia.

Namun, bagaimana jika motor matic Honda PCX terbaru bakal meluncur, atau bisa jadi motor ini adalah sang penghancur dari Honda PCX itu sendiri.

Baca Juga: Provokator Penghasutan di Pasar Serasi Diamankan Polres Kotamobagu

Bukan tanpa alasan, karena motor matic berdisain agresif ini disebut-sebut sebagai sang penghancur Honda PCX di pasaran Otomotif global.

Hal itu karena motor matic ini selain memiliki desain yang agresif juga dibekali spesifikasi yang cukup mumpuni.

Nah, jika masih penasaran dengan All New Honda PCX Destroyer ini, untuk itu tetap simak artikel ini sampai habis.

Baca Juga: MASIH SAKTI! Usai Dipecat dengan Tidak Hormat, Ferdy Sambo Masih “Melawan”, Cek Faktanya

Seperti dikutip Portal Kotamobagu dari kanal YouTube @Mahendra Bigbike, bahwa motor matic ini disebut-sebut sebagai All New Honda PCX Destroyer.

Dan ternyata motor matic yang disebut-sebut All New Honda PCX ini adalah Malaguti Madison 150.

Hal itu terlihat pada bagian headlampnya yang menggunakan desain dual headlamp yang agresif dengan garis yang tajam dan pastinya sudah menggunakan pencahayaan Full LED.

Baca Juga: Hasil Kolaborasi Yamaha Bersama Honda, Lahirlah New Vino 2022 Bergaya Retro, Irit BBM 80 Km Perliter

Bahkan desain pada motor Malaguti Madison 150 atau All New Honda PCX Destroyer ini fairingnya sangat agresif dan super sporty dengan desain aerodinamis yang gahar.

Beralih pada panel instrumennya sudah menggunakan panel LCD Dynamic Motion yang Colors Full dan terlihat futuristik.

Tak hanya itu, motor matic Malaguti Madison 150 atau All New Honda PCX Destroyer ini juga dibekali dengan slot di USB charging pada bagian dasbor depan dan compartment glovebox.

Baca Juga: New VMAX 175 Resmi Meluncur, Harga 20 Jutaan? Honda PCX Auto Gulung Tikar, cek Spesifikasinya

Pada motor Malaguti Madison 150 ini juga sudah dibekali fitur semakin canggih. Sedangkan untuk urusan suspensi menggunakan suspensi teleskopik dan velg 14 inci dengan ban 110/80 serta pengereman cakram pada bagian depan.

Lalu di bagian belakang menggunakan suspensi ganda dengan velg 14 inci dan ban 120/70 serta pengereman cakram.

Kemudian untuk dapur pacu skutik bergaya Maxi agresif ini dibekali mesin 150
cc 4 katupnya. Namun sayangnya untuk maksimal dan torsi yang dihasilkan belum diketahui.

Baca Juga: Vespa Primavera Seharga RP14 Juta Diluncurkan, Honda dan Yamaha Ketakutan

Tapi untuk kapasitas tangki memiliki kapasitas 10 liter, selain pada bagian depan di bagian belakangnya juga terlihat agresif dengan desain yang runcing.

Meski memiliki fitur yang canggih dan desain yang super keren, skutik Maxi berlabel Malaguti Madison 150 dari pabrikan bawah Malaguti Italia ini hanya dibanderol 30 jutaan.

Itulah ulasan tentang motor matic Madison 150 pabrikan Malaguti Italia yang disebut-sebut sebagai All New Honda PCX Destroyer. ***

Editor: Mohamad Ramdhani Amiri

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler