Sebelum Membeli Mobil MVP Hyundai Stargazer Wajib Kenali 10 Hal Ini

13 Agustus 2022, 21:09 WIB
Sebelum Membeli Mobil MVP Hyundai Stargazer Wajib Kenali 10 Hal Ini. /Pikiran-Rakyat.com/Alza Ahdira

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat -
Setiap mobil memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing, salah satunya mobil MVP dari Pabrikan Hyundai ini.

Belum lama ini Pabrikan Hyundai baru saja meluncurkan mobil MVP Stargazer terbaru dengan tampilannya yang elegan dan sporty.

Mobil Hyundai Stargazer merupakan salah satu produk MPV yang dimiliki pabrikan PT Hyundai Motor Indonesia.

Baca Juga: Rival Abadi Toyota Hadir! New Peugeot 5008 Penghancur Voxy Diluncurkan, Ini Detailnya

Namun, pastinya sebelum kalian membeli mobil MVP Hyundai Startgazer ini, penulis bakal memberikan 10 hal tentang mobil tersebut.

Dilansir Portal Kotamobagu dari kanal YouTube @Auto DP, mobil MPV ini hadir dengan harga murah.

Nah berikut 10 hal yang wajib diketahui tentang mobil Hyundai Stargazer.

1. Sekilas tentang Hyundai Stargazer

Baca Juga: New Wuling Victory 2022 Siap Banting Pasar Toyota Kijang Innova, Lebih Bertenaga dan Harga Murah

PT Hyundai Motor Indonesia belum lama ini resmi memperkenalkan kendaraan MPV murahnya yakni Hyundai Stargazer.

Hyundai Stargazer masuk dalam mobil segmen MPV yang cocok sebagai mobil keluarga.

Meski belum diluncurkan secara resmi Hyundai sudah membuka pemesanan sejak pertengahan Juli lalu.

Sampai saat ini Hyundai Stargazer sudah memiliki 1500 unit pemesanan sampai Agustus ini.

Baca Juga: Super Canggih! Tampang Mirip Yamaha Nmax, Rakata NX3 Resmi Meluncur, Yuk Cek Spesifikasinya

2. Pesaing Hyundai Stargazer

Persaingan pasar dalam segmen low MPV sepertinya akan lebih sengit lagi karena didominasi Xenia, Avanza, Xpander dan R3.

Deretan mobil tersebut mendapatkan pesaing baru yakni mobil Hyundai Stargazer sebagai produk terbaru segmen MPV.

Hadirnya Hyundai Stargazer ini mampu melengkapi portofolio segmen MPV Hyundai di Indonesia.

3. Dimensi Hyundai Stargazer

Hyundai Stargazer memiliki panjang 4460 mm, lebar 1780 mm, tinggi 1690 mm dan wheelbase 2780 mm.

Baca Juga: Penghancur Berdarah Dingin! BMW Luncurkan X4 Penggiling Honda Civic, Selengkapnya

4. Pilihan warna

Hyundai Stargazer hadir dalam enam pilihan warna yakni, creamy white pearl, magnetik silver metalik, titan grey metallic, mihnight black pearl, dragon read pearl dan mangrove grown pearl.

5. Varian Hyundai Stargazer

Hyundai stargazer ditawarkan dalam empat varian yaitu active, trend, style dan prime.

6. Ekterior Hyundai Stargazer

Hyundai Stargazer memiliki tema desain yang mengedepankan ketinggian dan kenyamanan.

Bagian depan mobil Hyundai Stargazer dilengkapi dengan DRL horizontal yang memanjang di bibir kap mesin.

Baca Juga: Bukan Pajero & Fortuner, ini Dia Raja SUV Diesel Terbaru Hadir di GIIAS 2022

Kemudian untuk bagian samping, Hyundai Stargazer di desain seperti pertemuan dua sudut segitiga dari panel atap dan bodi samping.

Selain itu jiga Hyundai Stargazer juga tampak menggunakan fender berbentuk kotak, dan desainnya yang tegas dengan adanya lekukan besar dibagian atasnya.

Beralih pada sisi belakang, Hyundai Stargazer memiliki lampu LED yang hadir dengan bentuk huruf H.

Mobil ini memiliki kesan sporty dengan adanya bentuk bumper yang juga memiliki semacam diffuser dibawahnya.

7. Interior Hyundai Stargazer

Baca Juga: Selain Keren, Motor Listrik E01 Mirip Yamaha NMax Ini Dibekali Mesin yang Bertenaga

Interior Hyundai Stargazer terlihat mewah dan modern.

Tampilan mewah dan modern nya bisa terlihat dari jok, dashboard, panel infotaiment hingga bagian kemudi.

Paling menarik kursi mobil Hyundai Stargazer bisa diatur muat enam orang atau tujuh orang.

Selain itu Cabin Hyundai Stargazer juga dilengkapi dengan fasilitas, seperti meja piknik yang dapat dilipat di kursi baris kedua.

Kemudian kabinnya juga didesain memiliki ruang untuk menyimpan banyak pernak-pernik.

8. Performa Hyundai Stargazer

Baca Juga: Mirip Vespa LX 125 Harga Lebih Murah, Saudara Honda Scoopy Siap Meluncur, Cek Spesifikasinya

Hyundai Stargazer dibekali mesin 1,5 liter 4 silinder.

Kapasitas mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimum 115 HP dan torsi maksimum 145 NM.

Tenaha tersebut disalurkan melalui transmisi CVT otomatis dan dapat dialihkan ke transmisi manual enam percepatan.

9. Harga Hyundai Stargazer

Hyundai Stargazer ini cukup kompetitif di kelasnya ldan berikut daftar harga mobil
OTR Jakarta.

Hyundai Stargazer Active MT dibanderol dari harga 240 jutaan rupiah, Stargazer Active IVT dibanderol di harga 250 jutaan rupiah.

Baca Juga: Mirip Vespa LX 125 Harga Lebih Murah, Saudara Honda Scoopy Siap Meluncur, Cek Spesifikasinya

Kemudian untuk Hyundai Stargazer trend MT dibanderol di harga 260 jutaan rupiah, Stargazer trend IVT dibanderol di harga 276 jutaan rupiah.

10. Akhir penjelasan Hyundai Stargazer

Demikian penjelasan mengenai mobil Hyundai Stargazer, semoga bermanfaat.***

Editor: Mohamad Ramdhani Amiri

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler