Kerugian Akibat Kebakaran Pasar Sentral Makassar Capai Rp70 Miliar

- 28 Desember 2022, 16:25 WIB
Proses pemadaman kebakaran Pasar Sentral Makassar pada 27 Desember 2022 malam.
Proses pemadaman kebakaran Pasar Sentral Makassar pada 27 Desember 2022 malam. /PORTAL PURWOKERTO /Antaranews

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Kebakaran di Pasar Sentral Makassar membuat pedagang pasar tersebut mengalami kerugian yang cukup besar.

Menurut Direktur Utama PD Pasar Makassar, Ichsan Abduh Hussein, kerugian secara keseluruhan ditaksir mencapai Rp70 Miliar.

Jika di dalam Blok B Pasar Sentral ini tercatat terdapat 931 kios atau los, maka setiap kios mengalami kerugian senilai puluhan juta rupiah.

“Jadi itu prediksi saya tadi malam karena ada beberapa pedagang yang saya ambil sampel itu kayak ada baju anak-anak. Mereka punya modal kasian stok barang itu sekitar Rp30-40 Juta. Terus ada baju gamis kurang lebih Rp70-80 juta stoknya," ungkap Ichsan.

Baca Juga: Polisi Selidiki Penyebab Kebakaran Pasar Sentral Makassar, Dugaan Awal Diketahui Nanti

"Saya ambil rata-rata, kira-kira kalau satu los misalnya sekitar Rp60 juta kali 900, sekitar Rp50-60 Miliar, sampai Rp70 miliar paling maksimal,” ucapnya kepada wartawan, Rabu 28 Desember 2022.

Sementara Wali Kota Makassar Danny Pomanto mengatakan, pihaknya akan segera mencarikan solusi untuk pedagang yang menjadi korban kebakaran.

“Kita akan carikan solusi secepatnya agar mereka bisa berdagang, apalagi menyambut bulan suci Ramadan,” akunya.

Kejadian kebakaran yang berulang kali terjadi di Pasar Sentral Makassar harus jadi pelajaran semua pihak.

Halaman:

Editor: Sahril Kadir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x