Kisah Islami : Karena Terlalu Mencintai Dunia

- 15 April 2022, 18:30 WIB
Ilustrasi. Kisah Islami: Karena Terlalu Mencintai Dunia.
Ilustrasi. Kisah Islami: Karena Terlalu Mencintai Dunia. /pixabay.com/@papafox

“Bagaimana hal itu bisa terjadi??” Tanya Nabi Isa.

Orang itu menjelaskan, “Semua itu karena kami terlalu mencintai dunia, dan kami patuh kepada orang-orang yang suka berbuat maksiat (ahlul ma’siyah) !!”

Nabi Isa bertanya lagi, “Bagaimana kecintaanmu terhadap dunia??”

Baca Juga: Kisah Islami : 3 Pelajaran Berharga untuk Anda

Orang itu berkata, “Kami, para penduduk desa ini mencintai dunia sebagaimana seorang anak kecil mencintai ibunya. Jika dunia itu (yakni harta benda duniawiah) datang, kami merasa sangat gembira. Tetapi jika dunia itu tidak ada, maka kami sedih dan menangis karenanya!!”

Nabi Isa bertanya, “Bagaimana keadaan teman-temanmu? Mengapa ia tidak hadir memenuhi panggilanku?”

Orang itu berkata lagi, “Karena mereka dikendalikan dengan kendali api neraka, di tangan para malaikat yang kasar dan keras!!”

“Tetapi bagaimana engkau bisa menjawab panggilanku dan hadir di sini, sedang engkau ada di antara mereka?” Tanya Nabi Isa lagi.

Baca Juga: Kisah Islami : Karena Doa Kedua Orang Tua

Orang itu berkata, “Saya memang berada di antara mereka, tetapi saya tidak termasuk di antara mereka (maksudnya, tidak termasuk yang terlalu mencintai dunia, dan mematuhi orang yang suka berbuat maksiat).

Halaman:

Editor: Suprianto Suwardi

Sumber: Buku Cerita


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x