Hari Ini, China Rayakan HUT ke-100 Berdirinya Partai Komunis di Lapangan Tiananmen

- 1 Juli 2021, 16:05 WIB
Hari Ini, China Rayakan HUT ke-100 Berdirinya Partai Komunis di Lapangan Tiananmen.
Hari Ini, China Rayakan HUT ke-100 Berdirinya Partai Komunis di Lapangan Tiananmen. /REUTERS/Carlos Garcia Rawlins/REUTERS

PORTAL KOTAMOBAGU- China menggelar perayaan 100 tahun berdirinya Partai Komunis yang berkuasa di negara itu, di Lapangan Tiananmen Beijing pada Kamis, 1 Juli 2021.

Dilansir Portal Kotamobagu dari Antara, pada perayaan akbar itu, Presiden Xi Jinping, pemimpin paling berkuasa di China sejak Mao Zedong berpidato. Puluhan ribu orang pun menghadiri acara tersebut.

Xi dan partainya diketahui naik pamor saat China dengan cepat keluar dari cengkraman wabah Covid-19 dan mengambil sikap yang lebih tegas di panggung internasional.

Kendati Beijing juga mendapat kritik pedas atas ulahnya di Hong Kong dan Xinjiang, serta menentang pandangan demografis yang memburuk.

Berdasarkan sejarah, Partai Komunis China, yang berkuasa pada tahun 1949 di bawah kekuasaan Mao, awalnya merekrut petani dan pekerja, tetapi seiring waktu berkembang untuk merangkul sistem pasar dan kewirausahaan di bawah "sosialisme dengan karakteristik China" sambil mempertahankan gaya otoritarianisme Leninis.

Di samping itu, jumlah keanggotaan partai bertambah sebanyak 2,43 juta pada 2020, kenaikan tahunan terbesar sejak Xi menjadi presiden pada 2013, yakni menjadi 95,15 juta anggota.

Baca Juga: Fakta dan Sejarah Maneki Neko, Patung Kucing yang Dipercaya Membawa Banyak Keberuntungan

Sebelumnya, Xi memimpin sebuah pertunjukan teater di Stadion Nasional "Sarang Burung".

Pertunjukan yang dihadiri oleh ribuan orang dan media pemerintah itu pun menyebutnya sebagai "epik".

Halaman:

Editor: Suhendra Manggopa

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah