BERHENTI SEBELUM TERLAMBAT! Inilah Bahaya Orang Tua Sering Memukul Anak

- 27 Juli 2023, 15:00 WIB
BERHENTI SEBELUM TERLAMBAT! Inilah Bahaya Orang Tua Sering Memukul Anak
BERHENTI SEBELUM TERLAMBAT! Inilah Bahaya Orang Tua Sering Memukul Anak /Pixabay.com/Grayerbaby.

Memukul dan berlaku keras kepada anak memang diakui sebagai salah satu cara menghukum anak untuk meluruskan  kesalahannya.

Namun, cara ini hanya sebagai alternatif terakhir, setelah segala cara yang telah diterapkan tidak membawa hasil. 

Ketika orang tua tidak mampu menerapkan cara-cara mendidik anak yang baik, biasanya mereka selalu memilih cara kekerasan sebagai jalannya.

Padahal cara itu hanya akan meninggalkan kesan negatif dalam jiwa anak dan merusak mentalnya.

Baca Juga: 10 Aplikasi dan Situs Web yang Bisa Menghasilkan Uang Meski dalam Keadaan Malas Gerak (Mager)

Mereka akan cenderung untuk berperilaku menyimpang, sesuai dengan apa yang mereka alami.

Begitu juga anak sering dihina dan dipermalukan oleh orang tuanya, maka jiwa anak tidak akan tentram dan tenang.

Jika berlangsung lama, akan membentuk mental yang merasa rendah diri dan akhirnya bisa membawa kepada bentuk penyimpangan yang lebih buruk. 

Oleh karena itu, sudah sewajarnya orang tua beralih kepada cara-cara mendidik anak yang benar.

Mendidik anak dengan memberikan dorongan dan penghargaan ketimbang dengan pukulan dan penghinaan, apalagi cacian.

Halaman:

Editor: Paisal Ibrahim Tuliabu

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah