Viral! Rombongan Pengantin Disambut Bunyi Latto-latto, Bukan Rebana atau Marawis

8 Januari 2023, 17:17 WIB
Rombongan pengantin disambut bunyi Latto-latto /Tangkapan layar Twitter/@indrawidjaya

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Anda pasti akan kaget dengan video yang sedang viral di Twitter, yang mempertontonkan rombongan pengantin yang disambut dengan bunyi-bunyian latto-latto.

Tapi itulah faktanya yang jauh berbeda dengan kebiasaan umum, dimana sambutan untuk rombongan pengantin sering dilakukan dengan rebana atau marawis.

Video menyambut rombongan pengantin dengan bunyi latto-latto itu terpantau diunggah di Twitter.

Dalam unggahan tersebut, tampak rombongan pengantin disambut oleh suara latto-latto yang dimainkan sekumpulan anak, bukan rebana atau marawis.

Baca Juga: Khusus Pemula! Begini Cara Main Latto-latto yang Sedang Populer di Masyarakat

Dalam video itu, terlihat sekumpulan anak kecil awalnya duduk di kursi khas hajatan. Tapi saat rombongan pengantin datang dengan menggunakan mobil, mereka langsung berdiri dan memainkan latto-latto setelah mendengar komando dari orang dewasa.

Suara permainan tersebut pun terdengar seirama. Sementara rombongan pengantin yang baru datang tampak tertawa melihat penyambutan tersebut. Beberapa tamu juga terlihat merekam aksi tersebut.

Hingga berita ini diturunkan, video yang diunggah oleh akun Twitter @indrawidjaya itu telah ditonton sebanyak 473 ribu kali, dikomentari 1.976 kali, dan mendapat 16 ribu like.

Beberapa komentar yang diberikan terbaca bersifat positif. “Bahagia banget melihat pasangan itu senyam-senyum diiringi suara lato-lato yang enak,” komentar @ebi***.

Main kek gini ada bagusnya sih. Pengalihan anak dari gadget,” ujar @arg***.

Ada opsi palang pintu, rebana, atau marawis, mereka pilih lato-lato,” kata @Seb***.

Alternatif pengganti petasan di nikahan Betawi, bisa ga itu ya?” ujar @Chr***.

 

Saat ini, latto-latto memang sedang menjadi mainan populer anak-anak. Seakan menunjukkan bahwa latto-latto bisa mengalahkan mainan yang ada di gawai.

Latto-latto adalah mainan berbentuk dua bola sebesar bola pingpong yang diikat dengan tali yang ada cincin di tengahnya.

Tidak hanya anak-anak, mainan ini juga kerap dimainkan orang dari berbagai usia, meski harus diakui bahwa suaranya cukup mengganggu pendengaran.

Mainan ini pertama kali muncul di luar negeri, tepatnya di Amerika Serikat pada awal 1970-an, dengan berbagai sebutan. Seperti Clankers, Click Clacks, Knockers, Bonkers, dan Ker-Bangers.

Latto-latto juga dimainkan cukup mudah. Yakni dengan memegangnya di dekat cincin dan menjentikkan pergelangan tangan yang menyebabkan kedua bolanya berbenturan, sehingga menghasilkan suara ‘tak-tak’ ritmis yang memuaskan.

Bermain latto-latto juga dipercaya mengasah motorik anak, tapi harus tetap berhati-hati karena berisiko terjadi memar di bagian tubuh atau jari tangan terjepit.***

Editor: Sahril Kadir

Tags

Terkini

Terpopuler