Motor Listrik Retro ala Vespa Matic dari PT Greentech Global Engineering Raih Subsidi Pemerintah

- 9 Maret 2024, 17:00 WIB
Greentech VP satu di antara banyak motor listrik yang memiliki desain mirip Vespa Matic.
Greentech VP satu di antara banyak motor listrik yang memiliki desain mirip Vespa Matic. /

Portal Kotamobagu - Menyambut kabar gembira bagi para pencinta motor listrik, PT Greentech Global Engineering merilis model terbaru motor listrik dengan desain yang mengusung nuansa retro ala Vespa Matic yang diberi nama Greentech VP.

Berita baiknya, motor listrik ini telah memenuhi syarat untuk menerima subsidi pemerintah sebesar Rp 7 juta.

Keberhasilan ini diraih berkat tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) yang tinggi, melampaui angka 40 persen, yang telah dipenuhi oleh Greentech VP. Dengan subsidi ini, harga jual motor listrik ini turun menjadi Rp 9,7 juta saja.

Greentech VP memang menjadi sorotan karena desainnya yang mengingatkan pada Vespa Matic, terutama dari segi lekukan body yang membulat dan ornamen-ornamen khas Vespa.

Dari bagian depan hingga belakang, motor ini memancarkan aura retro yang kuat.

Ornamen-ornamen seperti garis tepi, ornamen dasi, dan pencahayaan yang serupa dengan Vespa Matic semakin menegaskan kesan klasik pada motor listrik ini.

Bahkan, headlamp bagian depan Greentech VP menyerupai model Sprint dari Vespa Matic.

Dengan desain yang menarik dan subsidi yang diberikan, Greentech VP mungkin akan menjadi pesaing serius bagi motor listrik lainnya seperti Smoot Zuzu dan Uwinfly T3 yang juga mengadopsi desain yang sama dengan Vespa Matic.

Tidak hanya dalam hal desain, Greentech VP juga tidak kalah dalam sektor performa. Motor listrik ini dilengkapi dengan mesin 72V 32Ah dan motor penggerak hub 1000W, yang mampu mengantarkan penggunanya hingga 100 km dengan kecepatan maksimal 55 km/jam.

Halaman:

Editor: Suprianto Suwardi


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x