Vespa 946 Exclusive Limited Edition Tembus Harga Rp260 Juta, Berasa Tunggangi Uang di Jalan Raya!

- 4 Maret 2024, 11:00 WIB
Vespa 946 Exclusive Limited Edition.
Vespa 946 Exclusive Limited Edition. /

Portal Kotamobagu - Piaggio kembali mengguncang pasar sepeda motor dengan peluncuran Vespa 946 Exclusive Limited Edition, sebuah karya masterpiece yang mendapat sorotan dari pecinta Vespa di seluruh dunia.

Dengan harga fantastis mencapai Rp260 Juta, motor ini langsung mencuri perhatian sebagai pembicaraan hangat di kalangan penggemar sepeda motor mewah.

Vespa 946 Exclusive memang tidak main-main dalam kemewahannya. Dengan hanya 1000 unit yang diproduksi di seluruh dunia, motor ini menargetkan konsumen yang menghargai keunikan dan eksklusivitasnya.

Merayakan satu dekade dari model 946, Vespa 946 Exclusive juga dikenal sebagai Vespa 946 10 Anniversario, menambah nuansa istimewa bagi para penggemar loyal.

Salah satu yang membuat Vespa 946 Exclusive begitu spesial adalah desainnya yang memikat. Tetap mempertahankan ciri khas Vespa yang klasik, namun dipadukan dengan sentuhan kemewahan dan futuristik yang mengagumkan.

Desain lampu depan yang terintegrasi dengan stang memberikan kesan elegan dan modern secara bersamaan.

Warna hijau pearlescent yang melapisi bodi motor menambah pesona yang tak tertandingi. Tidak hanya itu, ikon kelinci Bunny yang melambangkan tahun kelinci turut mempercantik motor ini, memberikan sentuhan unik yang menggemaskan.

Plate badge khusus dan nomor seri yang memvalidasi keaslian Vespa 946 Exclusive semakin meningkatkan eksklusivitasnya.

Namun, keindahan luar Vespa 946 Exclusive tidak menghalangi performa tangguhnya. Dibekali dengan mesin 150cc tipe single silinder, 4 stroke, 3 valve, serta dilengkapi dengan injeksi elektrik dan pendinginan udara.

Halaman:

Editor: Suprianto Suwardi


Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x