Toyota Tundra, Mobil Pickup Double Cabin Mewah dengan Ketangguhan di Medan Offroad

- 5 Juli 2023, 07:56 WIB
Toyota Tundra, Mobil Pickup Double Cabin Canggih dan Mewah
Toyota Tundra, Mobil Pickup Double Cabin Canggih dan Mewah /Tangkap Layar / Toyota/

Dimensi Toyota Tundra terbilang besar, bahkan lebih besar dibanding beberapa truk angkut di Indonesia. Panjang kendaraan ini mencapai 6.419 mm, dengan lebar 2.031 mm dan tinggi bodi di angka 1.926 mm.

Baca Juga: Harga Rp 75 Jutaan, Mobil Listrik ini Siap Hadang Wuling Air EV

Interior

Bagian Interior Toyota Tundra
Bagian Interior Toyota Tundra / Toyota

Sama seperti tampilan luarnya, interior Toyota Tundra bergantung pada model yang dipinang. Sebagai contoh edisi tahun 1974 memberi rasa homey dengan warna krem dan aksen kayu. Sedangkan varian TRD Pro serba sporti dengan kabin berwarna merah.

Toyota Tundra terbaru juga hadir dengan beragam fitur-fitur kenyamanan menarik. Sebagai contoh tersedia AC dual zone, speedometer full digital, head unit besar, wireless charging, kaca acoustic laminated, hingga panoramic sunroof.

Bahkan beberapa fitur pickup truck ini lebih umum ditemukan pada mobil-mobil premium sekalipun, seperti adanya opsi pendingin dan pemanas untuk kursi depan dan belakang, serta sistem audio premium dari JBL dengan 12 speaker.

Baca Juga: MBP C1002V, Motor Cruiser Modern Perusak Pasar Harley Davidson

Keamanan

Toyota Tundra juga disematkan fitur keselamatan canggih Toyota Safety Sense (TSS) 2.5. Meski bukan TSS terbaru, fitur ini lebih dari cukup untuk menjaga keselamatan penumpang dan mengurangi potensi terjadinya kecelakaan.

Halaman:

Editor: Moh Irfany Alhabsyi

Sumber: Car and Driver


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah