Bukan Saluto, Suzuki Luncurkan Skutik Bergaya Retro Calon Pesainf Yamaha Fazzio

- 5 April 2023, 02:00 WIB
Bukan Saluto, Suzuki Luncurkan Skutik Bergaya Retro Calon Pesainf Yamaha Fazzio
Bukan Saluto, Suzuki Luncurkan Skutik Bergaya Retro Calon Pesainf Yamaha Fazzio /Instagram @mamet_rahardi/

portalkotamobagu.com - Bukan Saluto, Suzuki baru-baru ini meluncurkan motor skuter matik (skutik) baru dengan gaya desain retro yang siap bersaing di kelas 125 cc.

Motor skutik retro baru dari Suzuki tersebut disebut-sebut bakal jadi pesaing berat Yamaha Fazzio dan Grand Filano jika resmi dipasarkan secara glonal, termasuk saat hadir di pasar Indonesia.

Lantas seperti apa sosok dari motor skutik baru Suzuki ini, simak ulasannya dibawah ini.

Baca Juga: Intip Spesifikasi Yamaha TMAX 2023, Big Suktik Premium dengan Fitur Canggih dan Perfroma Tinggi

Baru-baru ini Suzuki Taiwan meluncurkan produk terbarunya bernama Sui 125 dengan gaya desai unik, mencerminkan khas produk Suzuki yang selalu tampil beda.

Sebagaimanan disadur dari Greatbiker, gaya desain dari Suzuki Sui 125 mengusung nuansa skutik retro ala Eropa dengan tampilan yang minimalis.

Walau memiliki dimensi kompak, tampilannya agak sedikit gambut dengan model spakbor yang terlihat gemuk.

Suzuki Sui 125 2023.
Suzuki Sui 125 2023. Tangkap Layar / Suzuki

Pada bagian bodi tameng depannya dipasangkan lampu sein berdisain mirip mata dan lampu utama berbentuk mengotak segaris dengan lampu belakang yang juga dibuat mengotak dengan desain minimalis.

Baca Juga: Ini Keunggulan Yamaha R15 V4 2023, Motor Sport Full Fairing di Kelas 150 cc

Konsep desainnya pun seakan memadukan platfrom motor konvensional dan listrik, tapi Suzuki Sui 125 secara utuh adalah motor bertenaga mesin bensin.

Menariknya, Suzuki Siu 125 hadir sebagai kembarannya Suzuki Saluto 125. Dimana secara basis, keduanya mengusung gaya klasik desain khas skutik Eropa. Hanya saja, ada sentuhan skuter klasik Jepang era 90-an di sejumlah bagian.

Sayangnya, beberapa fitur yang disematkan pada Suzuki Sui 125 ini terlihat tidak ada yang spesial, seperti panel instrumen yang masih analog, kunci konvensional dan tanpa soket pengisian daya ponsel.

Baca Juga: Triumph Trident 660, Moge Sport Naked Bike Bergaya Scrambler, Berikut Spesifikasinya

Pum demikian, untuk sektor pencahayaan Suzuki Sui 125 sudah memakai lampu full LED, ditambah lagi ruang bagasi di bawah jok yang tergolong lega.

Soal spesifikasi dapur pacunya, Suzuki Sui 125 mengusung mesin 4 tak, silinder tunggal berkapasitas 125 cc, SOHC, dengan teknologi Suzuki Eco Performance (SEP) dan berpendingin udara.

Mesin yang serupa dengan yang digunakan Suzuki Saluto 125, jadi tenaganya yang dihasilkan ada di angka 8,8 Dk dan torai maksimal sebesar 9,6 Nm.

Suzuki Sui 125
Suzuki Sui 125 Tangkap Layar / hymmoto.tw

Baca Juga: Punya Daya Jelajah 150 KM, Skuter Listrik Honda U GO GT 2023 Resmi Dirilis

Di Taiwan, Suzuki Sui 125 dipasarkan dengan 5 warna pilihan, yakni biru, putih, abu-abu, hitam dan jingga.

Soal harga, skutik baru Suzuki Sui 125 ini dibanderol den harga NT$ 56.700 atau setara Rp 28 Jutaan jika dirupiahkan.

Wah akan sangat menarik jika Suzuki Indonesia bisa memboyong Suzuki Sui 125 ini ke pasar tanah air bukan. ***

Editor: Moh Irfany Alhabsyi

Sumber: Suzuki Cycles


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah