Harga Lebih Murah dari Kawasaki Versys X 250, Ini Dia Motor Adventure dari Suzuki, Berikut Spesifikasinya

- 7 Maret 2023, 12:14 WIB
Harga Lebih Murah dari Kawasaki Versys X 250, Ini Dia Motor Adventure dari Suzuki, Berikut Spesifikasinya
Harga Lebih Murah dari Kawasaki Versys X 250, Ini Dia Motor Adventure dari Suzuki, Berikut Spesifikasinya /Kolase /

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Sudah ada di Indonesia, motor sport adventure dari Suzuki yang kini jadi pesaing Kawasaki Versys X 250.

Selain mengusung gaya desain sebagai motor petualang, motor sport adventure dari Suzuki ini juga dibekali beberapa fitur dan teknologi mumpuni di kelasnya.

Namun dari segi harga, motor sport adventure dari Suzuki ini dibandrol lebih mirah dari Kawasaki Versys X 250 bahkan untuk segmen motor di kelasnya.

Baca Juga: Hadir dengan Desain Retro Scrambler, Motor Sport Benelli ini Bakal Jadi Pesaing Berat Yamaha XSR 155

Lantas seperti apa sosok dan spesifikasi dari motor sport adventure produk Suzuki yang kini mulai dipasarkan di Tanah Air? Biar enggak penasaran, simak ulasannya berikut ini.

Motor sport adventure yang jadi pesaing Kawasaki Versys X 250 ini adalah Suzuki V Strom SX 250 yang telah resmi dipasarkan di Indonesia.

Dimana, secara tampilan mengusung gaya moge adventure namun dari segi dapur pacu hanya berkapasitas 250 cc saja.

Suzuki V Strom SX 250 sejatinya dibangun dari basis Suzuki Gixxer 250 SF, yang mana detail spesifikasinya jelas sama.

Motor sport adventure ini mengendong mesin 4 tak, silinder tunggal berkapasitas 249 cc, SOHC dan berpendingin cairan dengan kareakter meain overbor.

Baca Juga: Hanya Diproduksi Terbatas, Motor Sport 1000 cc dengan Desain Unik ini Kini Jadi Buruan Kolektor

Di atas kertas, tenaga yang mampu dihasilkan dari mesin tersebut sebesar 26,1 Hp pada putaran mesin diangka 9.300 rpm dan torsi puncaknya sebesar 22,2 Nm pada putaran mesin 7.300 rpm.

Memang dari segi performa mesin, Suzuki V Strom SX 250 tidak sebuas mesin dua silinder dari Kawasaki Versys X 250 yang powernya menembus angka 33,5 Hp, tapi untuk torsinya hanya 21,7 Nm.

Demikian soal dimensi Suzuki V Strom SX 250 memiliki panjang 2.180 mm, lebar 880 mm, dan tinggi 1.335 mm. Sementara Kawasaki Versys X 250 panjangnnya 2.170 mm, lebar 940 mm, dan tinggi 1.390 mm.

Baca Juga: Yamaha Punya Jagoan Motor Sport Fairing 250 cc Bergenre Touring, Ini Sosok dan Spesifikasinya

Sedangkan untuk jarak sumbu roda, kedua motor di kelas yang sama ini hanya terpaut 10 mm saja, yaitu Suzuki V Strom SX 250 di angka 1.440, sementara Kawasaki Versys X 250 di angka 1.450 mm.

Suzuki V Strom 250 dan Kawasaki Versys X 250
Suzuki V Strom 250 dan Kawasaki Versys X 250

Sayangnya, sebagai motor sport adventure kapasitas tangki BBM dari Suzuki V Strom SX 250 hanya bisa menampung 12 liter saja. Sementara Kawasaki Versys X 250 punya kapasitas tangki BBM hingga 17 liter.

Tapi kekurangan itu jadi kelebihan tersendiri bagi Suzuki V Strom SX 250, karena akan mengurangi bobot kendaraan dan pastinya bisa menambah performa.

Baca Juga: KLX, CRF dan WR Kemahalan, Motor Trail 150 cc ini Harganya Cuma 17 Jutaan Saja Bro

Dimana soal bobot Suzuki V Strom SX 250 sendiri ada di angka 167 kg sementara Kawasaki Versys X 250 di angka 173 kg.

Nah yang paling menarik tentu soal harga, jika Kawasaki Versys X 250 versi Non ABS saat ini dibandrol dengan harga Rp 70,6 jutaan. Sementara Suzuki V Strom SX 250 sendiri harganya di kisarn Rp 60 jutaan saja.

Jadi gimana menurut sobat tentang motor sport adventure dari Suzuki ini apakah tertarik untuk meminangnya? ***

Editor: Moh Irfany Alhabsyi

Sumber: Suzuki kawasaki.motor.co


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah