Harga Enggak Nyampe 300 Juta, Wuling Alvez Hajar Semua Segmen Mobil Tahan Air, Ini Keunggulannya

- 20 Februari 2023, 11:15 WIB
Harga Enggak Nyampe 300 Juta, Wuling Alvez Hajar Semua Segmen Mobil Tahan Air, Ini Keunggulannya
Harga Enggak Nyampe 300 Juta, Wuling Alvez Hajar Semua Segmen Mobil Tahan Air, Ini Keunggulannya /Tangkap Layar/

Dimana, Wuling Alves telah disematkan fitur sunrof, serta balutan bahan kulit berwarna hitam di jok, door trim, dan beberapa bagian lain. Mobil SUV kompak dengan konfigurasi 5 penumpang tersebut diklaim memiliki ruang bagasi yang sangat luas.

Pada area kabin ini terdapat fitur canggih seperti perintah suara berbahasa Indonesia, atau Wuling Indonesian Command (WIND), dan sistem konektivitas yang dapat menghubungkan mobil dengan smartphone melalui Internet of Vehicle (IoV).

Baca Juga: Desainnya Jadul Banget, Ini Dia Jawa 42 Classic Legends, Harganya Setara Motor Matic 150 cc

Soal spesifikasi mesinnya, Wuling Alvez ditawarkan dengan dua pilihan transmisi yakni manual 6 percepatan dan otomatis CVT.

Namun kedua pilihan transmisi tersebut dibekali mesin berkapasitas 1.485 cc naturally aspirated, 4 silinder segaris, DVVT, DOHC serta telah lolos uji emisi Euro 4.

Kombinasi mesin dan transmisi tersebut diklaim mampu memuntahkan tenaga maksimal sebesar 105 Hp pada 5.800 rpm serta torsi puncak diangka 143 Nm pada 4.000 sampai 4.600 rpm. 

Wuling Alvez,  mobil calon sejuta umat
Wuling Alvez, mobil calon sejuta umat

Yang buat Wuling Alvez serasa mobil dengan harga 300 jutaan keatas ialah, adanya fitur Advanced Driver Assistance System (ADAS) serupa seperti yang diadopsi oleh Wuling Almaz RS, di mana mobil bisa berjalan sendiri, dan mengikuti kecepatan mobil di depannya.

Baca Juga: Jawab Kebutuhan Pasar Wuling Alvez Meluncur di IIMS, Calon Mobil Sejutah Umat, Enggak Nyampe 300 Juta

Wuling Alvez sendiri bakal bersaing dengan Honda HR-V, KIA Sonet atau Hyundai Creta, Toyota Raize, Daihatsu Rocy, bahkan beberapa mobil LCGC di tanah air karena harganya yang jauh lebih murah.

Halaman:

Editor: Moh Irfany Alhabsyi

Sumber: Beberapa Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah