Mamamia Lesatoz! Honda Air Blade 160 Makin Keren dengan Penyegaran Baru, Begini Penampakannya

- 24 Januari 2023, 19:09 WIB
Honda Air Blade 160
Honda Air Blade 160 /Felix Tendeken/

PORTAL KOTAMOBAGU Pikiran Rakyat-Perang skuter matik di pasar otomotif dunia makin hari makin panas, tak terkecuali dengan Honda yang memberikan penyegaran untuk skutik andalannya Honda Air Blade 160.

Bukan cuma tampangnya yang diupgrade, juga kubikasi mesin saat ini lebih besar dan bertenaga.

Sayangnya motor seharga Rp 35 jutaan ini baru dirilis di Vietnam belum masuk ke Indonesia.

Lalu segera hebat sih motor ini dengan penyegaran terbarunya, yuk kita bahas bersama.

Honda Air Blade sudah meluncur sejak tahun 2007.

Lalu mendapat penyegaran secara total baik desain maupun fitur pada 2020 silam.

Kini memasuki bulan kelima sudah mendapat pembaruan lagi lewat sektor dapur pacu.

Ada beberapa fitur yang ditambahkan pada Honda Air Blade generasi terbaru ini, yakni port charging type A yang tersedia di dalam jok.

Sistem kontaknya, masih menggunakan adalah sistem Honda SMART Key.

Dengan teknologi ini, motor lebih aman dari tindakan pencurian lantaran sudah terdapat fungsi alarm anti maling.

Selain itu, motor ini juga masih memiliki fitur Anti-lock Braking System (ABS) pada roda depan.

Kompartemen penyimpanan yang besar berkat peningkatan struktur sasis, versi baru Air Blade 160 cc ditingkatkan dengan bagasi yang dapat menampung 2 helm umum.

Kapasitas penyimpanannya mencapai 23,2 liter (meningkat 0,5 liter dibandingkan versi sebelumnya).

Sama seperti Vario 160, penyegaran yang paling jadi sorotan ialah mesin.

Honda Air Blade kini menggunakan kapasitas mesin 156,9 cc, yang di atas kertas bisa memuntahkan tenaga 11,2 kW di 8.000 rpm dan torsi 14,6 Nm di 6.500 rpm.

Honda Vietnam mengklaim mesin 160cc memiliki akselerasi yang lebih baik dari generasi sebelumnya, dengan hanya membutuhkan waktu 5,9 detik untuk berakselerasi dari 0-100 meter mulai kecepatan 40 km/jam.

Pihak Honda Vietnam juga mengklaim performanya naik 0,3 detik lebih cepat dari versi 150 cc.

Pada sektor dapur pacu terbaru Honda Air Blade 160 cc juga sudah menggunakan eSP+, mesin 4-katup, dirancang dengan sistem injeksi bahan bakar elektronik PGM-FI 4-tak, dan silinder tunggal.

Tidak hanya dari sisi performa, Honda Air Blade baru juga mendapatkan update dari sisi tampilan.

Pilihan warnanya kini semakin berani, untuk Air Blade Special Edition terdiri atas Blue Gray, Red Gray, dan Black Gray.

Sedangkan Air Blade 160 Standard Version : Red Grey, Green Grey, dan Black Gray.

Honda Air Blade mendapatkan cluster lampu LED besar sama seperti generasi sebelumnya.

Selain itu, model anyar ini mendapatkan kluster instrumen digital yang lebih informatif dan modern.

Secara dimensi Honda Air Blade 160 sedikit lebih ringkas dari Vario 160.

Air Blade punya panjang 1.890 mm, lebar 686 mm, dan tinggi 1.116 mm.

Sementara ground cleareance-nya 142 mm.

Bandingkan dengan Vario 160, punya panjang 1.929 mm, lebar 690 mm, dan tinggi 1.088 mm.

Soal kaki-kaki, Air Blade 160 menggunakan ban berukuran 90/80 (depan) dan 100/80 belakang.

Shockbreaker depan masih teleskopik, dan belakang dual shock tanpa tabung.

Honda Vietnam memasarkan mulai 31 Mei 2022, soal harga Air Blade 160 dijual mulai 55.990.000 VND atau setara Rp 35 jutaan hingga 57.190.000 VND atau sekitar Rp 36 jutaan. (***)

Editor: Felix Tendeken

Sumber: Honda Global


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah