Belum Klimaks, Kok Sudah di Ganggu, Inilah Skutik Penghancur Yamaha Grand Filano Hybrid

- 24 Januari 2023, 08:56 WIB
Belum Klimaks, Kok Sudah di Ganggu, Inilah Skutik Penghancur Yamaha Grand Filano Hybrid
Belum Klimaks, Kok Sudah di Ganggu, Inilah Skutik Penghancur Yamaha Grand Filano Hybrid /Tangkap layar YouTube/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Yamaha Grand Filano Hybrid merupakan salah satu skutik yang cukup populer di pasar otomotif.

Yamaha Grand Filano Hybrid menjadi salah satu skutik yang menarik banyak perhatian dari semua kalangan dengan gaya desainnya.

Skutik Yamaha Grand Filano Hybrid mengusung model desain retro modern dan itu terbilang berhasil di pasar otomotif.

Namun tahukah kalian, ternyata skutik klasik modern tersebut punya saingan yang sepadan dikelasnya.

Lalu skutik apakah itu? Yuk simak ulasannya di bawah ini yang dilansir dari YouTube YRP Official.

Sahabat otomotif lawan berat Yamaha Grand Filano Hybrid tersebut ternyata adalah Benelli Panarea 125.

Tak jauh dari Filano, Benelli Panarea 125 juga hadir dengan model desain yang mengusung tema retro modern.

Seperti yang kita lihat pada bagian depan, itu menggunakan lampu bulat dengan sistem pencahayaan seluruhnya sudah full LED.

Selain itu yang membuat menarik, yaitu lampunya sudah automatic headlight on alias sistem penyalaan lampu otomatis.

Lalu soal jantung pacunya, skutik retro modern Benelli Panarea 125 dibekali mesin 124cc, 1 silinder.

Mesin tersebut mampu mengeluarkan tenaga 6,3 KW pada 7.500 RPM dan torsi maksimalnya 9,2 NM pada 6000 RPM.

Melihat spesifikasi mesin tersebut, ternyata tidak jauh berbeda dengan Yamaha Grand Filano Hybrid.

Yaitu mesin 125cc, dengan tenaga maksimum  tenaga 6,1 KW pada 6500 RPM dan torsinya 10,4 NM di 5000 RPM.

Beralih pada harga pemasarannya, skutik retro modern Benelli Panarea 125 saat ini dijual mulai dari 26 jutaan.

Sedangkan Yamaha Grand Filano Hybrid mulai 27 Jutaan.

Jadi gimana nih menurut kalian, mana nih yang bakal unggul di pasaran, Yamaha Grand Filano Hybrid atau Benelli Panarea 125? Kita tunggu aja nanti.***

Editor: Sasmito Wiharjo

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah