Rp80 Juta Dapat Motor Bergaya Retro dengan Mesin 400 cc, Yamaha XSR Lewat Dulu, ini Sosoknya

- 18 Januari 2023, 17:20 WIB
Rp80 Juta Dapat Motor Bergaya Retro dengan Mesin 400 cc, Yamaha XSR Lewat Dulu, ini Sosoknya
Rp80 Juta Dapat Motor Bergaya Retro dengan Mesin 400 cc, Yamaha XSR Lewat Dulu, ini Sosoknya /Tangkap layar Instagram @jualmotorbandungraya

Output dari mesin tersebut menghasilkan tenaga sebesar 36,2 dk di 9.000 rpm dan torsi maksimal 33 Nm di 6.500 rpm.

Tenaga tersebut dikawinkan dengan transmisi manual 6 percepatan, dan selanjutnya disalurkan ke roda penggerak belakang.

SM Sport SM3 motor sport bergaya retro ala scrambler bermesin 400 cc
SM Sport SM3 motor sport bergaya retro ala scrambler bermesin 400 cc Tangkap layar / Instagram @smsport.id

Tipe sasis yang digunakan motor sport bergaya retro modern ini adalah Double Cradle, dan dikombinasikan dengan suspensi Upside Down 41 mm di bagian depan serta shock ganda di bagian belakang.

Sektor pengereman pada SM Sport SM3 juga terbilang apic, dengan menggunakan cakram di kedua roda diapit kaliper 4 piston radial mount di bagian depan dan 1 piston di belakang.

Baca Juga: Resmi Dirilis di Indonesia, Berikut Varian serta Bandrol Harga Yamaha Grand Filano

Soal dimensi, motor sport bergaya retro ini terlihat sediki lebih gambot karena mengusung mesin 400 cc.

Saat ini pihak MForce Indonesia memasarkan SM Sport SM3 dengan harga Rp88,6 juta OTR Jakarta.

Jadi menurut sobat gimana, mau pilih motor bergaya retro dengan mesin 155 cc atau 400 cc walau dari segi harga kamu bakal lebih merogok kocek lagi. ***

Halaman:

Editor: Moh Irfany Alhabsyi

Sumber: mforce.co id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah