Keren Guys! Motor Matic Kymco Racing S 150 Asal Taiwan, Begini Spesifikasinya

- 17 Januari 2023, 20:06 WIB
Motor matic Kymco Racing S 150  Apalagi motor matic
Motor matic Kymco Racing S 150 Apalagi motor matic /

Desainnya menggabungkan garis EG dan juga gaya sporty, dengan plafon scooter yang praktis dan ramah pengguna.

Sehingga menjadikannya kendaraan roda dua yang menyenangkan namun dapat diakses untuk tugas perjalanan sehari-hari.

Baca Juga: 19 Jutaan Saja! Motor Cafe Racer Benelli Motobi 152 Sudah di Indonesia Guys, Yamaha XSR Terancam Nih

Secara tampilan desainnya agresif guys, di bagian depan Kymco Racing S 150 dilengkapi headlamp bohlam dan DRL serta posisi lampu sein terpisah di setang kemudinya. 

Dilihat dari samping tampak lekukan tegas di seluruh bagian body dengan dek kaki rata. 

Bahasa yang serupa juga kelihatan di bagian belakang, hal tersebut terlihat pada stop lamp dan sain full LED serta behel model tanduk.

Baca Juga: Sembilan Tahun Tanpa Perubahan! Motor Kawasaki ini Tetap Keren dan Layak Dimiliki

Spesifikasi mesin dan kaki-kaki, bicara soal spesifikasi mesin motor ini memiliki mesin berkapasitas 149 cc berpendingin udara, SOHC 1 silinder dengan kepala silinder 4 katup, mesin tersebut pun menghasilkan 13 HP pada 7500 RPM. 

Sementara itu guys, untuk torsinya sendiri berada di angka 11,8 nm pada 6500 RPM, berkat tangki bahan bakar 5,7 liter. 

Dengan sistem injeksi bahan bakar elektronik pengguna pun dapat berharap nih mengendarai Kymco Racing S150 lebih jauh sebelum kembali mengisi bahan bakar sama seperti kebanyakan skuter lainnya.

Halaman:

Editor: Maqil Watshon

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah