Jangan Dilirik Pasti Tertarik! Intip Tampilan Terbaru dari Kawasaki Z250, Harga Ok Aja

- 15 Januari 2023, 06:40 WIB
Jangan Dilirik Pasti Tertarik! Intip Tampilan Terbaru dari Kawasaki Z250, Harga Ok Aja
Jangan Dilirik Pasti Tertarik! Intip Tampilan Terbaru dari Kawasaki Z250, Harga Ok Aja /Tangkap layar YouTube Infoterek Room/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Geng hijau kembali hadirkan jagoan baru di jajaran motor sport, yaitu Kawasaki Z250 2022.

Tampilan terbaru Kawasaki Z250 tersebut, resmi diperkenalkan pada awal Desember 2022.

Motor sport Kawasaki Z250 2022 ini mendapat beberapa sentuhan perubahan yang lebih keren dan sporty.

Lalu apa saja yang berubah pada Kawasaki Z250 2022 ini? Yuk simak ulasannya di bawah ini.

Seperti yang dilansir dari Chanel YouTube Infotek Room,  model terbaru ini sayangnya baru tersedia di Jepang.

Bahkan Kawasaki Jepang baru akan mulai mendistribusikan pilihan warna baru ini pada bulan Februari 2023 mendatang.

Selain itu juga motor sport ini hanya tersedia dengan satu pilihan warna, tapi tetap terlihat sporty.

Nah perubahan yang sesungguhnya pada Kawasaki Z250 2022 itu pada bagian warna, namun itu akan disebutkan pada Februari mendatang.

Sahabat otomotif, motor ini hadir dengan konsep Street Fighter dengan lampu depan yang memiliki pencahayaan sangat tajam.

Kemudian untuk lampu utamanya sudah menggunakan fitur modern, yaitu sudah full LED.

Sama halnya dengan lampu belakang yang juga LED dengan desain minimalis, tapi untu lampu sein itu masih menggunakan bohlam.

Jika di lihat-lihat, motor sport Kawasaki Z250 2022 ini tidak memiliki dimensi yang besar, bisa dibilang sederhana.

Seperti yang dapat kita lihat pada ketinggian joknya masih dibawah 800 mm, yaitu di angka 295 mm.

Lalu berbicara jantung pacunya, motor sport Kawasaki Z250 2022 menggunakan mesin berkapasitas 248 cc.

Mesin tersebut memiliki konfigurasi 2 silinder segaris DOHC 4 langkah 4 katup dan berpendingin cairan.

Sementara itu untuk tenaga yang dihasilkan mencapai 26 kiloan atau setara dengan 35 PS pada 12.500 RPM.

Sedangkan torsi maksimalnya mencapai 22 NM yang diraih pada 10.500 RPM.

Terakhir mengenai harga, motor sport Kawasaki Z250 dibanderol setara dengan 72 jutaan bro.***

Editor: Sasmito Wiharjo

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah