Triumph Bonneville Bobber Black, Desain Retro Ala Motor Cruiser Pasca Perang Dunia II, Intip Spek dan Harganya

- 6 Januari 2023, 20:18 WIB
Triumph Bonneville Bobber Black, Desain Retro Ala Motor Cruiser Pasca Perang Dunia II, Intip Spek dan Harganya
Triumph Bonneville Bobber Black, Desain Retro Ala Motor Cruiser Pasca Perang Dunia II, Intip Spek dan Harganya /Tangkap Layar/

Pada sektor kaki-kakinya, Triumph Bonneville Bobber Black menggunakan suspensi depan teleskopik Upside Down 47 mm dari Showa dan suspensi monoshock di bagian belakang.

Sementara kedua rodanya baik depan dan belakang mengusung velg jari-jari 16 inci dibalut ban dari Avon Cobra.

Sedangkan pada sektor pengereman, motor cruiser ini menggunakan rem cakram ganda diapit kaliper 2 piston dari Brembo lengkap dengan system ABS di bagian depan.

Sementara untuk pengereman belakang menggakan cakram dengan kaliper 1 piston dari Nissin.

Baca Juga: Wajar Harley Davidson Panik, Motor Cruiser Tampan ini Harganya Cuma 50 Jutaan. Ini Detailnya

Di Amerika Serikat, Triumph Bonneville Bobber Black di bandrol dengan harga 13.150 USD atau setara Rp187,7 jutaan.

Tapi saat dipasarkan di Indonesia, motor cuiser ini harganya dibandrol cukup fantastis, yakni Rp536 juta OTR Jakarta.

Dimana pesaing terdekat dari Triumph Bonneville Bobber Black ini adalah Moto Guzzi V7 III, Harley Davidson Forty Eight, Street Bob dan Fat Bob.

Jadi gimana, berminat dengan motor cruiser bergaya Bobber ala tampilan motor perang dunia ke II ini? ***

Halaman:

Editor: Moh Irfany Alhabsyi

Sumber: mcnews.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah