Lebih Murah dari Honda CRV! Pakai Mobil SUV Ini, Anda Bisa Tampil Beda di Indonesia

- 3 Januari 2023, 05:30 WIB
Lebih Murah dari Honda CRV! Pakai Mobil SUV Ini, Anda Bisa Tampil Beda di Indonesia
Lebih Murah dari Honda CRV! Pakai Mobil SUV Ini, Anda Bisa Tampil Beda di Indonesia /Youtube @Auto DP/tangkapan layar/

Ada juga Lane Departure Warning System (LDWS) dan Lane-keep Assist System (LAS) agar tidak sembarangan berpindah lajur.

Selain terdengar suara peringatan, setir akan bergetar dan bergerak untuk mengembalikan posisi.

Soal dapur pacu, lawan serius Honda CRV ini ditenagai mesin Skyactiv-G 4-silinder 2,5-liter DOHC 16 valve.

Mesin ini dapat menghasilkan tenaga sebesar 190 PS di putaran 6.000 rpm dan torsi 252 Nm pada 4.000 rpm.

Bukan hanya itu saja, mesin ini punya teknologi canggih, yaitu Cylinder Deactivation yang dapat mematikan dua silinder mesin saat melaju.

Tujuan utamanya untuk meningkatkan efisiensi bahan bakar. Semua daya tersalur ke roda depan (FWD) via transmisi otomatis Skyactiv-Drive 6 percepatan.

Masih dari sumber yang sama, setiap pembelian New Mazda CX-5 akan mendapat layanan My Mazda Sevice secara gratis.

Meliputi servis dan suku cadang selama 3 tahun atau 60.000 km, tergantung akan Anda capai terlebih dulu.

Terakhir soal harga, New Mazda CX-5 varian Kuro Edition dibanderol Rp607,7 juta dan Honda CR-V 2022 varian tertinggi 1.5 Turbo Prestige Black Edition di jual sekitar Rp666 Jutaan.

Meskipun varian tertinggi lebih murah, namun harga New Mazda CX-5 varian Elite Rp597,7 juta, masih lebih mahal dari harga mobil Honda CR-V untuk varian 2.0 CVT Rp 515,9 Juta, semua harga di atas Otr Jakarta. ***

Halaman:

Editor: Paisal Ibrahim Tuliabu

Sumber: Oto.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah