BMW Rilis Dua Motor Edisi Khusus 100 Tahun Roadstar R NineT dan R18 Cruiser

- 21 Desember 2022, 21:52 WIB
BMW Rilis Dua Motor Edisi Khusus 100 Tahun Roadstar R NineT dan R18 Cruiser
BMW Rilis Dua Motor Edisi Khusus 100 Tahun Roadstar R NineT dan R18 Cruiser /Tangkap Layar / dok. WeLoveCar

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Merayakan 100 Tahun eksistensinya, BMW Motorrad rilis edisi khusus Roadstar NineT dan R18 cruiser.

Sangking spesialnya, kedua motor edisi khusus tersebut masing-masing diproduksi dengan junlah terbatas, yakni hanya 1.923 unit saja.

Disadur dari Paultan.org, untuk BMW Roadstar NineT dengan gaya sport edisi khusus 100 Tahun ini memiliki desain klasik dengan dominan akses krom.

Baca Juga: QJ Motor Luncurkan Motor Cruiser Murah, Desain Mirip Harley Davidson, Usung Mesin 550 cc, ini Dia Sosoknya

Selain itu, Roadstar NineT mengkombinasikan suku cadang Option 719, seperti pada sektor kaki-kaki yang menggunakan velg anodisa warna hitam termasuk opsi roda 719 Classic.

Sebagai edisi khusus, pada bagian tangki dilengkapi dengan emblem 100 Tahun sebagai indentitas sebuah kendaraan edisi Anniversary.

Kesan klasik juga disematkan pada punuk jok berlapis krom serta kombinasi dua warna hitam dan merah gelap pada bagian joknya.

Selain itu, beberapa paket Option 719 Shadow milled juga terlihat di penutup kepala silinder, penutup rumah mesin, dudukan kursi, dan colokan pengisi oli.

Baca Juga: Honda CBR250RR Kemahalan! Motor Sport Fairing ini Gendong Mesin 300 cc Harga 60 Jutaan

Demikian juga pada tipe BMW R18 cruiser hadir dalam aksen krom klasik yang menggabungkan cat hitam serta garis pin putih dab emblem edisi khusus 100 Tahun.

Mesinnya dibalut warna Avus Black, detail krom dapat dilihat juga mulai dari bagian psetang, pemindah gigi, rem kaki, klem setang dan spion. Kemudian master silinder rem, kaliper rem, penutup casing mesin, penutup kepala silinder, dan trim intake manifold.

Bagian knalpot dipasok dari Akrapovic plus dengan detail krom dan pipa knalpot berlubang mirip baling-baling dengan logo BMW.

Baca Juga: Intip Spesifikasi dan Harga Motor Sport Touring Kawasaki Versys 1000 SE Tipe yang Dijual di Indonesia

Selain itu, perlengkapan standar termasuk lampu sein adaptif, alat bantu mundur, cruise control elektronik.

Sementara untuk harga dan ketersediaan akan bervariasi berdasarkan wilayah, dan jika Anda tertarik bisa langsung mrnghububgi dealer BMW Motorrad setempat.

MSRP AS untuk harga BMW R18 edisi khusus 100 Tahun dimulai dari 18.990 dolar AS atau setara Rp296 jutaan dan pada tipr Roadstar NineT edisi khusus 100 Tahun dibandrol mulai dari 19.995 dolar AS setara Rp311 jutaan. ***

Editor: Moh Irfany Alhabsyi

Sumber: paultan.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah