22 Jutaan Saja! Keeway SR 125 Meluncur, Motor Bergaya Japstyle Bakal Buat Yamaha XSR Panik

- 20 Desember 2022, 20:20 WIB
Motor Japstyle Keeway SR 125
Motor Japstyle Keeway SR 125 /Keeway India /

Dengan setang motor yang model U, layaknya motor retro pada umumnya yang diberikan warna hitam.

Lalu beralih pada tangkinya Keeway SR 125 tak kalah ganteng, dengan menggunakan tangki jenis Japstyle yang bisa menampung BBM 14,5 L.

Baca Juga: TAK KALAH KEREN! Keeway Shiny 150 Meluncur, Siap Bersaing Dengan Fazzio dan Scoopy

Sementara pada joknya dibuat mendatar dengan diberikan warna coklat dengan bahan kulit, sehingga kesan retro terasa sekali pada motor ini.

Masuk ke area kaki-kakinya Keeway SR 125 menggunakan suspensi depan teleskopik, dan suspensi belakang Double shockbreaker teleskopik.

Dimana untuk ban yang digunakan berukuran 110/70-17 dan belakang 130/70-17, untuk menunjang pengereman sudah memakai cakram depan dan belakang namun belum ABS.

Baca Juga: Motor Bebek Baru! New Honda BeAT Remix Tampil Agresif, Cek Spesifikasinya

Bicara dapur pacunya Keeway SR mengusung mesin berkapasitas 125 CC, Silinder Tunggal, 4 Langkah, 2 Katup, SOHC serta Berpendingin Udara.

Dimana mesin tersebut bisa menghasilkan tenaga 9,7 HP pada 9000 RPM, serta torsi maksimum 8,2 Nm pada 7500 RPM. Disalurkan dengan 5 percepatan yang menggunakan rantai ke roda belakang.

Namun sayangnya untuk zona pemasaran Keeway SR 125 masih di negara India, untuk harganya jika dirupiahkan dibandrol 22 Jutaan. ***

Halaman:

Editor: Nanda Surya Saputra

Sumber: Keeway India


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah