WADUH! Penantang Honda ADV di 2023 Meluncur, Tampil Lebih Gahar dan Estetik, Begini Detailnya

- 23 November 2022, 18:38 WIB
Penantang Honda ADV yang baru saja diluncurkan oleh Yamaha.
Penantang Honda ADV yang baru saja diluncurkan oleh Yamaha. /Hendra Setiawan/

PORTAL KOTAMOBAGU, Portal Kotamobagu - Yamaha kembali membuat kejutan dengan resmi meluncurkan Honda ADV untuk 2023 mendatang, yakni Force 155.
Motor ini digadang-gadang bakal dipasarkan juga di Indonesia, untuk melawan para rivalnya.
Tak hanya dirancang untuk melawan Honda ADV, motor terbaru Yamaha Force 155 juga tampil memukau dengan desain lebih estetik.
Lantas seperti spesifikasi dan fitur mewah yang disematkan pada skuter sekelas maxi tersebut? Yuk simak penjelasan lengkapnya.

Baca Juga: HEBAT!!! Honda Forza 250 Miliki Teknologi dan Spesifikasi yang Wow

Disadur dari Channel YouTube TV Otomotif, Yamaha Force 155 juta memiliki keunggulan dari tenaganya yang super power dan diklaim bisa menjadi penantang beratnya Honda ADV.
Motor ini juga memiliki bodi bongsor dengan stang telanjang, sehingga nampak lebih agresif.
Yang bikin gahar lagi, desain lampu skutik ini sekilas mirip dengan Yamaha T-MAX.
Soal dapur pacu, skutik tersebut dibekali dengan mesin 155cc, silinder tunggal, SOHC, 4 katup dengan pendingin udara cairan.
Penantang terberat Honda ADV tersebut diklaim mampu menghasilkan tenaga 15,1 DK dan torsi puncaknya 13,9 Nm.

Baca Juga: Motor Bebek Retro 17 Jutaan! Honda Super Cub C125 Kemahalan Bro, Simak Kelebihannya
Soal fitur, punyanya motor ini tak bisa dipandang sebelah mata gays, karena sudah disematkan teknologi blue core dan Smart Motor Generator, sehingga suara mesin makin halus.
Pada sektor pengereman, skutik ini juga telah dibekali dengan ABS 2 channel, di roda depan dan belakang.
Selain itu, disaat kondisi jalan sedang licin atau berpasir juga tak mengkuatirkan, karena telah disematkan kontrok traksi atau anti selip pada roda belakang.
Dibalik kemudi stang juga terdapat speedometer dengan lebar 5 inci, dengan berbagai informasi dan dilengkapi pula dengan bagasi sebesar 23 liter.
Untuk urusan suspensi, dibagian depan telah memakai teleskopik dan belakang model ganda dilebgkapi peredam.

Baca Juga: Leoncino 800 trail, 'Singa Kecil' Tantang Yamaha MT-07 dan Ducati Scrambler
Soal harga, sampai saat ini belum ada penjelasan secara resmi. Yang jelas motor ini bakal hadir meramaikan pasar skutik mexi tanah air loh. ***

Editor: Hendra Setiawan

Sumber: TV Otomotif


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah