Ini Daftar Mobil Super Mahal yang Dipakai Para Kepala Negara di KTT G20 Bali Beserta Harganya

- 16 November 2022, 19:07 WIB
Mobil Presiden Amerika Serikat
Mobil Presiden Amerika Serikat /Tangkapan layar YouTube/@Setir Kanan

Genesis G80 digunakan Menteri Luar Negeri Meksiko. Genesis merupakan sub-brand dari Hyundai yang lebih premium. Sedangkan G80 adalah unit paling populer dan termewahnya.

Mobil yang memiliki panjang 5 meter, lebar 1,92 meter, dan tinggi 1,47 meter tersebut berharga 83,9 juta Won, yang jika dirupiahkan setara Rp1,01 miliar.

Presiden Uni Emirat Arab terlihat mengendarai Audi A8 L yang berdasarkan penelusuran dibanderol dengan harga Rp2,95 miliar.

Adapun Presiden Amerika Serikat menggunakan Cadillac One "The Beast" yang merupakan mobil resmi kenegaraan Presiden Amerika Serikat.

Dilansir The Sun, mobil ini lahir berkat kerja sama pemerintah AS dengan lembaga intelijennya, setelah menggelontorkan dana senilai 1,2 euro atau setara Rp21,9 miliar.

Sementara Presiden China mengendarai mobil Hongqi N701. Meski merupakan merek mobil mewah China yang dimiliki produsen otomotif FAW Car Company, anak perusahaan FAW Group, ternyata N701 hanyalah kode untuk mobil kepresidenan China.

Sayang, harga dari mobil satu ini belum terungkap dan tampaknya tak akan dirilis. Tapi sejumlah prediksi menyebut N701 dibanderol US$750ribu atau sekitar Rp12 miliar.

Itulah daftar mobil mewah yang digunakan para kepala negara dan kepala pemerintahan saat event KTT G20 di Bali, beserta harganya.***

Halaman:

Editor: Sahril Kadir

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah