Stylish dan Sporty! Honda WR-V Resmi Diluncurkan di Indonesia, Intip Yuk Keunggulannya

- 3 November 2022, 16:26 WIB
Tampilan Honda WR-V, Produk Terbaru yang Super Mewah (Dok: Honda-indonesia.com)
Tampilan Honda WR-V, Produk Terbaru yang Super Mewah (Dok: Honda-indonesia.com) /

"Dengan berbagai keunggulan dibandingkan model lain di kelasnya, mulai dari desain yang sporty, performa mesin terbesar, ground clearance tertinggi, hingga teknologi keselamatan terdepan, model ini dipersembahkan untuk orang-orang yang memiliki semangat untuk unggul dan akan membawa mereka menjadi pemenang dalam kehidupannya.” ujarnya.

Untuk bagian eksterior, Honda WR-V hadir dengan grill depan yang mengusung desain tesselated bernuansa futuristik serta telah dilengkapi dengan lampu depan yang modern berwarna gelap.

Bukan hanya itu, Bagian lampu depan dari Honda WR-V yang sudah menggunakan LED terlihat tipis, tajam serta panjang yang memberikan kesan visibilitas bagi pengguna.

Bagain samping dari Honda WR-V ini juga terlihat sporty, dimana terdapat garis bodi yang dibuat memanjang mulai dari lampu depan yang memanjang ke samping, bodi hingga lampu belakang.

Pintu belakang dari Honda WR-V juga terlihat unik, dimana door handle telah di letakan di bagian samping bingkai jendela.

Untuk interior, Honda WR-V bisa di katakan paling mewah dimana area kokpit di rancang untuk memberikan kenyamanan pada pengemudi.

Baca Juga: Hadir dengan Tampilan Lebih Segar, Honda Supra X 125 Dilengkapi Satu Fitur Unggulan, Simak Keunggulannya

Selain memiliki 12V power outlet untuk USB port, Honda WR-V juga didukung dengan layar 4,2 inci Thin-Film Transistor (TFT) display pada dashboard untuk menampilkan berbagai informasi akurat saat berkendara.

Honda WR-V dilengkapi juga dengan fitur Walk-Away Auto Lock yang berfungsi untuk mengunci pintu secara otomatis beberapa saat setelah mobil berjalan.

Honda WR-V juga dilengkapi fitur seperti Remote Engine Start yang berfungsi untuk menghidupkan mesin kendaraan dan AC secara otomatis sebelum masuk ke dalam kendaraan.

Halaman:

Editor: Hadi Saputra Lun

Sumber: Honda-indonesia.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah