DIMINATI! Ternyata ini Perbandingan Yamaha Fazzio Neo dan Lux

- 27 Oktober 2022, 23:52 WIB
Ini Perbedaan skutik hybrid Yamaha Fazzio Neo dan Lux
Ini Perbedaan skutik hybrid Yamaha Fazzio Neo dan Lux /Tangkap layar/yamaha-motor.co.id

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat – Dibawah ini adalah perbandingan harga skuter untuk Yamaha Fazzio Neo dan Fazzio Lux, simak selengkapnya.

Diketahui, PT. Yamaha Indonesia Motor Mnufacturing telah mengeluarkan skuter model terbarunya yakni Yamaha Fazzio Neo dan Yamaha Fazzio Lux.

Pasalnya Yamaha membekali kedua motor Fazzio tersebut dengan teknologi hibrida yang tersedia pada sistem Blue Core Hybrid. Namun timbul banyak pertanyaan tentang perbedaan dari kedua motor tersebut.

Dilansir dari laman resmi yamaha-motor.co.id, Yamaha Fazzio Neo dan Fazzio Lux ini sama-sama menggendong tipe mesin SOHC, Single Cylinder, yang berkapasitas 124,86 cc, Daya maksimal 6,2 kW pada 6.500 rpm, dan puncak trosinya mencapai 10,6 Nm pada 4.500 rpm.

Baca Juga: KALAH SEBELUM BERPERANG? Honda Scoopy Belum Mampu, Vespa LX 125 I-GET Menang Banyak, ini Perbandingannya

Jika dilihat pada bagian rangka kaki-kakinya, Yamaha Fazzio Neo dan Fazzio Lux ini memiliki tipe Rangka Underbone, Suspensi depan Teleskopik, dan Unit Swing yang di gunakan pada suspensi belakang.

Selain itu Fazzio Neo dan Fazzio Lux menggunakan tipe ban Tubeless, dengan ukuran yang sama yakni ban depan dan belakang berukuran 110/70-12 47L.

Dilengkapi dengan jenis rem Disc Brake yang digunakan pada bagian depan, dan Drum Brake pada bagian belakang.

Tak hanya itu, skuter listrik ini memiliki panjang 1820 mm, Lebar 685 mm, Tinggi 1125 mm. Tinggi joknya mencapai 750 mm dan dengan berat isinya 95 kg.

Baca Juga: TERLALU KUAT! Kymco Like ABS 150i Hancurkan Vespa Sprint 150 i-get ABS dari Semua Sisi, ini Detailnya

Halaman:

Editor: Yogi Farlin Mokoagow

Sumber: Yamaha-motor.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x