RESMI MELUNCUR! Smoto TC Siap Jajal Aspal Tanah Air dengan Gaya Cafe Racernya

- 17 Oktober 2022, 00:46 WIB
PT Smoto Electric Indonesia resmi meluncurkan motor listrik bergaya Klasik Cafe Racer
PT Smoto Electric Indonesia resmi meluncurkan motor listrik bergaya Klasik Cafe Racer /Tangkapan layar/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat- Meski terbilang sebagai pendatang baru di pasaran otomotif tanah air, PT Smoto Electric Indonesia (SEI) tak ingin kalah dengan dengan brand otomotif global.

Baru-baru ini, perusahaan otomotif lokal tersebut telah meluncurkan dua produk terbarunya untuk segmen kendaraan roda dua berbasis elektrik.

Jika beberapa brand otomotif lebih fokus pada skuter metik listrik. Maka lain halnya dengan Smoto yang lebih memilih segmen motor listrik model sport klasik dan cafe racer, sebagai produk teranyar.

Baca Juga: Simak Perubahan All New Honda ADV 160 dari ADV 150, Harganya Cuma Selisih Segini

Motor listrik tersebut dilabeli Smoto TC dan TC Max. Keduanya merupakan sepeda motor listrik premium lifestyle dengan penggabungan gaya retro dan teknologi inovatif.

Dimana, kuda besi nir-emisi ini dapat dibedakan dari spesifikasi baterainya dan beberapa komponen penunjang visual.

Namun kali ini, Portal Kotamobagu akan mengulas salah satu produk dari Smoto, yaitu Smoto TC. Berikut spesifikasi Smoto TC

Baca Juga: BARU GUYS! Kawasaki KLX 230 Spesial Edisi Resmi Diluncurkan, Cek Harga dan Spesifikasinya

Pada versi TC, motor listrik ini sudah dibekali baterai sebesar 60V 30Ah serta dinamo motor dari Bosch yang diklaim mampu menempuh perjalanan hingga 80 Kpj saat kondisi baterai penuh.

Halaman:

Editor: Chandra Mokoagow

Sumber: Smoto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah