Inikah Sosok Yamaha Scorpio Reborn? Yamaha Rilis Motor Sport Neked Bike Terbaru? Cek Faktanya

- 7 September 2022, 21:26 WIB
Inikah Sosok Yamaha Scorpio Reborn? Yamaha Rilis Motor Sport Neked Bike Terbaru? Cek Detailnya
Inikah Sosok Yamaha Scorpio Reborn? Yamaha Rilis Motor Sport Neked Bike Terbaru? Cek Detailnya /Tangkap layar Youtube

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Inikah sosok motor legendaria dari Yamaha Scorpio Reboren? Karena, dari segi desain punya kemiripan guys.

Pabrikan Yamaha baru saja merilis motor sport bergaya naked bike yang disebut-sebut sebagai sosok Yamaha Scorpio Reborn.

Hal itu dilihat dari tampilan desain yang mengusung gaya motor sport naked bike, yang sekilas mengingatkan pada sosok motor legendaris Yamaha Scorpio yang pernah hadir di pasar Indonesia.

Baca Juga: SUPER KEREN! Skutik Baru Bermesin 125 cc Hadir Buat Jagal Honda dan Yamaha, Seperti Apa Sosoknya? Yuk Kepoin

Lantas apakah sosok motor ini adalah Yamaha Scorpio Reborn. Yuk cek detailnya berikut ini

Usut punya usut ternyata motor sport bergaya naked bike yang disebut-sebut sebagai Yamaha Scorpio Reborn tersebut ternyata adalah Yamaha Fazer FZ15.

Sebagaimana dilansir dari berbagai sumber, ternyata pabrikan berlogo Garpu Tala ini baru saja memperkenalkan motor baru bergaya sport naked bike yaitu Yamaha Fazer FZ15.

Yamaha Fazer FZ15
Yamaha Fazer FZ15 Tangkap layar Yamaha

Motor sport yang dikatakan sebagai generasi terbaru dari Yamaha Scorpio Reborn ini memiliki desain bergaya sport.

Sekilas Yamaha Fazer FZ15 ini mirip dengan Yamaha Byson yang dijual di Indonesia.

Baca Juga: Bakal Jadi Pesaing Honda CB150R dan Yamaha Vixion, Kawasaki Luncurkan Motor Sport Bergaya Naked Bike

Hal itu wajar, karena keduanya masih satu keluarga FZ dengan desain bodi yang kekar dan gahar khas motor street fighter naket bike.

Yamaha Fazer FZ15 dibekali dengan teknologi yang cukup unik, karena motor ini dapat menggunakan dua jenis bahan bakar, Lah kok bisa? Yamaha Fazer FZ15 dapat menggunakan bahan bakar jenis bensin dan etanol.

Motor street fighter naked ini dibekali dengan mesin berkapasitas 149 cc, 4 tak, satu silinder, berpendingin udara dengan sistem bahan bakar injeksi.

Jika menggunakan bensin, Yamaha mengklaim motor Fazer FZ15 dapat menghasilkan tenaga maksimum sebesar 12,2 SP pada 7.500 rpm dengan torsi maksimum sebesar 12,7 Nmpada 6.000 rpm.

Baca Juga: ASTAGA TERLALU NGERI! Ford Mustang S650 X7 Hadir, Diklaim sebagai Mobil Tercepat Dibumi, Ini Spesifikasi

Dan jika menggunakan etanol Yamaha Fazer FZ15 memiliki tenaga maksimum sebesar 12,4 SP pada 7.500 rpm dengan torsi maksimum sebesar 12,7 Nm pada 6.000 rpm.

Yamaha Fazer FZ15 juga dilengkapi fitur kekinian, seperti pengereman yang sudah sistem ABS, dan sektor peneragan full LED, serta panel instrumen full digital.

Yamaha Fazer FZ15 street fighter naked
Yamaha Fazer FZ15 street fighter naked Tangkap layar Yamaha

Urusan kaki-kaki motor baru ini tampil macho dengan disematkan velg ring 17 berbalut ban berukuran 100/80 di bagian depan dan 140/60 pada bagian belakang.

Yamaha menawarkan motor sport ini deganbtiga warga pilihan, yakni Racing Blue, Midnight Black dan Magma Red.

Baca Juga: KEREN BANGET CUY! Motor Terbaru Aprilia Segera Meluncur, Kawaski Versys 650 Bakal K.O

Dan untuk harganya, Yamaha Fazer FZ15 dibandrol dengan harga 16990 Real Brazil atau setara dengan Rp50 jutaan.

Iya motor ini hadir di pasar Amerika Latin tepatnya Brazil untuk debut pertama motor sport naked bike di kelas entry level Yamaha ini.

Sementara untuk versi Asia-nya motor ini pun masih akan mendapatkan penyesuaian, dan motor ini nampaknya layak hadir di pasar Indonesia dengan mengusung nama Yamaha Byson, atau Yamaha Scorpio Reborn. ***

Editor: Moh Irfany Alhabsyi

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x