Ternyata Ini Kelebihan Honda Brio Hybrid yang Buat Toyota Agya Hybrid Ketakutan

- 2 September 2022, 23:23 WIB
Honda Brio Hybrid menjadi saingan dari Toyota Agya Hybrid
Honda Brio Hybrid menjadi saingan dari Toyota Agya Hybrid /Tangkap layar Youtube /wisnu3ds

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat – Honda Brio Hybrid diluncurkan dan siap menjadi lawan dari Toyota Agya Hybrid.

Selain itu, Honda Brio Hybrid, hadir dengan tampilan futuristik dan kekinian yang bisa di adu dengan Toyota Agya Hybrid.

Honda Brio Hybrid, juga dilengkapi dengan spesifikasi mesin yang gahar dan buas, yang tak kalah dengan Toyota Agya Hybrid.

Dilansir dari kanal Youtube wisnu3ds, Honda Brio Hybrid, yang menjadi saingan Toyota Agya Hybrid, pada versi sebelumnya merupakan tulang punggung dari Honda sendiri.

Baca Juga: Terlalu Kuat, Toyota Luncurkan Sienna Dengan Tampilan Sangar dan Buas, Honda BR-V Was-was

Dimana tak hanya berusia tua, Honda Brio menjadi salah satu produk unggulan mobil Honda di Indonesia.

Hingga bulan Juli 2022 angka penjualan Honda Brio ada di besaran 40 persen dari total penjualan Honda di Indonesia.

Lantas spesifikasi seperti apa yang dimiliki Honda Brio Hybrid, sehingga diklaim mampu menghancurkan Toyota Agya Hybrid?

Honda Brio Hybrid, dikabarkan akan hadir dengan menggunakan mesin i-VTEC 4 silinder dengan kapasitas 1.500 cc.

Baca Juga: Makin Eksis! Yamaha Perkenalkan Motor Listriknya yang Diberi Nama E01, yuk Intip Spesifikasinya

Dimana mesin pembakaran internal tersebut bisa menghasilkan tenaga hingga 116,3 hp dan torsi maksimum 172,1 Nm untuk model dengan transmisi CVT serta 189,8 Nm untuk tipe transmisi manual 6 kecepatan.

Selain itu, Honda Brio Hybrid sudah menggunakan baterai 100 volt, dimana tenaga yang mampu dihasilkan dari baterai tersebut mencapai 20 hp.

Hal tersebut, diklaim mampu mendorong Honda Brio Hybrid untuk mendapatkan ekstra tenaga ketika mobil sedang dikendarai.

Dimana cara kerjanya, kita tinggal mengisi bensin saja, dan otomatis baterainya akan terisi, tanpa perlu untuk melakukan pengecasan.

Baca Juga: HEBOH! Honda Luncurkan Penantang Yamaha XSR 155, Disebut Cafe Racer, Ini Kelebihannya

Honda Brio Hybrid, juga hadir dengan tiga fitur berkendara, yaitu Normal, Sport, dan ECON. Fitur ECON memiliki peran sebagai pemberi pengaturan untuk menghemat bahan bakar.

Fitur S+ alias Sport Plus ini berfungsi sebagai pembuat tarikan mobil menjadi lebih responsif.

Kerennya, fitur ini akan mati dan kembali berjalan dengan normal setelah mobil berkendara dengan normal.

Lalu pada fitur keselamatan sendiri, mobil ini sudah dilengkapi oleh ABS, EBD, BA, dan Vehicle Stability Assist (VSA), dual front SRS airbag, side airbag, dan side curtain airbag.

Baca Juga: Ternyata Ini yang Diunggulkan GPX Demon 200R, Motor Sport yang Dijuluki Penghancur Yamaha R15 dan Honda CB150R

Untuk harga Honda Brio Hybrid, pihak Honda belum memberikan infromasi ke publik, namun dikabarkan mobil saingan Toyota Agya Hybrid ini, dibandrol dengan harga Rp535 juta rupiah. ***

Editor: Surahman Mokoagow

Sumber: Youtube wisnu3ds


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x