Mobil Crossover Baru! Adik Mitsubishi Pajero Sport Mirip Xpander Cross yang Tampil di GIIAS 2022

- 15 Agustus 2022, 07:45 WIB
Mobil Crossover Baru! Adik Mitsubishi Pajero Sport Mirip Xpander Cross yang Tampil di GIIAS 2022
Mobil Crossover Baru! Adik Mitsubishi Pajero Sport Mirip Xpander Cross yang Tampil di GIIAS 2022 /

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Kali ini Mitsubishi lahirkan adik kandung Pajero Sport yang sekilas mirip Xpander Cross yang tampil di GIIAS 2022.

Mobil Crossover baru ini sering dikatakan adik kandung Mitsubishi Pajero Sport, karena desain bodywork serupa saudaranya Xpander Croos yang anda bisa lihat di pameran GIIAS.

Jika anda penasaran dengan wujud adik kandung Pajero Sport yang sekilas mirip Xpander Cross ini, mari kita ulas bersama Spesifikasinya.

Baca Juga: JANGAN KAGET! TVS Callisto Lebih Unggul dari Honda Scoopy, Simak Perbandingannya

Dikutip dari YouTube Auto DP, Mitsubishi akhirnya merilis mobile SUV listrik dengan nama Mitsubishi Airtrek di China.

Adik Pajero Sport ini sekilas sangat mirip dengan Mitsubishi Xpander Cross yang baru saja dikenal pada pameran GIIAS 2022.

Kesamaan dengan Mitsubishi Xpander Cross juga terlihat pada lampu utama dan Daytime Running Light (DRL) LED yang berbentuk T-Shape.

Hal ini tidak begitu mengejutkan, karena Mitsubishi, saat ini telah menggunakan desain Dynamic Shield sebagai identitas keluarga Mitsubishi.

Perbedaan dari keduanya terlihat pada bagian grille Mitsubishi Airtrek tertutup, menegaskan bahwa mobil ini gunakan tenaga listrik.

Sebenarnya, Mitsubishi Airtek ini, sudah dikembangkan sejak tahun 2001 hingga 2008 dan menjadi cikal bakal lahirnya Mitsubishi Outlander listrik.

Baca Juga: KEJUTAN! All New Mitsubishi Outlander PHEV 2023 Meluncur, Simak Bocorannya

Pabrikan berlogo tiga berlian ini, resmi meluncurkan Mitsubishi Airtrek 2022, menambah jajaran di segmen SUV crossover.

Gaya crossover mobil ini bisa terlihat pada pengaturan split headlight dengan lampu drl yang sudah LED diposisikan pada bagian paling atas bumper.

Kemudian lampu depan sedikit unik mengapit gril tertutup dengan lekukan heksagonal pada tiga bilah abu-abu.

Terdapat juga kamera depan terpasang tepat di bawah logo Mitsubishi dilengkapi dengan sensor radar besar yang dipasang lebih rendah pada bemper depan.

Tampilan depan ini yang sering disamakan dengan saudaranya Mitsubishi Xpander Cross di Indonesia.

Mobil ini juga sedikit lebih besar dari saudaranya Mitsubishi Outlander, dengan panjang 4.630 mm, lebar 1.920 mm, tinggi 1.728 mm serta jarak sumbu roda 2.830 mm.

Untuk mempertegas main di segemen crossover kompak, dimensi Airtrek sangat luas di bagian belakang berkat platform listrik khusus dengan lantai yang sangat rata dan jarak sumbu roda 2.830 mm.

Begitu juga dengan hadirnya lapisan plastik di sekitar lengkungan roda menunjukkan karakter kuat mobil crossover.

Pada tampilan samping mobil ini, memperlihatkan tampilan menarik pada velg untuk melengkapi warna utama putih pada body dengan atap hitam.

Baca Juga: Terus Gempur Pasar Honda Beat dan Yamaha Mio, TVS Dazz 2022 Hanya Rp. 14 Juta, Cocok Buat Gojek

Sementara atap mobil pada varian tertinggi mendapatkan sunroof panoramic, menambah kemewahan dengan gagang pintu pop-out dan memakai badge "EV" yang cukup besar pada pintu depan.

Soal dapur pacu terdapat dua pilihan, yang pertama, gunakan baterai lithium iron phospate dengan kapasitas 71,8 kWh yang mampu menempuh jarak hingga 500 Km, dengan pengisian daya yang cepat tidak lebih dari 1 jam untuk sekali cars.

Sementara pilihan kedua, gunakan baterai lithium ternary dengan kapasitas 69,9 kWh mampu menempuh jarak dengan jarak 520 Km, namun pengisian daya membutuhkan waktu 1 jam lebih untuk mencapai 80 persen.

Namun sangat di sayangkan, saat peluncurannya Mitsubishi Airtrek baru dijual pada pasar otomotif China yang jika dirupiahkan sekitar 468 jutaan hingga 535 jutaan rupiah.

Sekian ulasan adik kandung Mitsubishi Pajero Sport yang mirip Xpander Cross yang tampil di GIIAS. Mobil SUV Crossover dengan mesin listrik.***

Editor: Paisal Ibrahim Tuliabu

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah