Skuti Versi Jupiter 125 Meluncur ? Jadi Pesaing Baru di Pasaran Dengan Harga Murah

- 10 Juli 2022, 19:30 WIB
TVS Jupitet 125
TVS Jupitet 125 /Youtube @Mahendra Bigbike/

PORTAL KOTAMOBAGU - Baru baru ini, beredar kabar jika Yamaha meluncurkan motor legendaris Jupiter 125 dengan versi skutik, apa benar ?

Seperti yang kita ketahui, jika nama motor Jupiter sendiri memang sudah tenggelam di pasar otomotif tanah air.

Namun, baru-baru ini pasar otomotif sempat dibuat kaget dikarenakan sosok Jupiter sendiri kembali hadir di pasaran sebagai motor skutik Jupiter 125 yang memiliki desain retro dengan sentuhan sporty.

Baca Juga: Kymco K-XCT 200i Tampil Agresif, Siap Goyakan Harga Pasaran di Indonesia

Dilansir Portalkotamobagu.com dari kanal youtube @Mahendra Bigbike dengan judul artikel "Gokil Harga 14 Juta Yamaha Jupiter 125 Versi Skutik 2022?".

Ternyata, skutik Jupiter 125 ini bukan dari pabrikan Yamaha, melainkan dari Pabrikan TVS yang juga hadir di Indonesia.

Pasalnya, pada motor skutik Jupiter 125 ini memiliki desain headlamp yang sedikit menyudut, serta lampu sein yang memiliki desain garis yang tegas.

Baca Juga: Adik Hyundai Palisade Meluncur, Bakal Jadi Ancama Bagi Almaz dan CR-V Dengan Harga Lebih Murah

Motor skutik Jupiter 125 ini juga, menggunakan sistem digital dengan konektivitas bluetooth yang bisa menghubungkan smartphone.

Berbicara soal performa, motor skutik Jupiter 125 ini dibekali mesin 124,8 cc, satu silinder, 4 katup dan berpendingin udara serta terdapat teknologi Eco Thrust-fuel injection, untuk meningkatkan efisiensi bahan bakar.

Pada skutik Jupiter 125 ini juga mengandalkan suspensi depan teleskopik dengan 12 inci dan ban 90/90, serta pengereman depan cakram.

Baca Juga: Scoopy 150 Diliris ? Fazzio Bakal Kalah Telak

Sedangkan pada bagian belakang menggunakan monoshock dengan tabung yang dinilai memberikan gaya rendam yang lebih, serta ban 90/90.

Untuk soal harga motor skutik Jupiter 125 diluncurkan dengan harga Rp13,9 juta. Dimana harga yang lebih murah jika dibandingkan dengan Honda Beat.

Tapi dengan spesifikasinya sekelas Honda Vario 125 di Indonesia, dan bahkan fitur connect pada Yamaha NMAX ada juga pada motor skutim Jupiter 125 ini. (***)

Editor: Widodo Mahaputra

Sumber: Youtube @Mahendra Bigbike


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah