YIMM Terobos Pasar Skutik dengan Peluncuran Varian Terbaru XMAX Connected 2024, BSI Langsung Tawarkan ini

24 Maret 2024, 12:00 WIB
Yamaha XMax Connected banya diincar pecinta motor touring. /

PORTAL KOTA, Pikiran Rakyat - Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) kembali menggebrak pasar skutik di Indonesia dengan peluncuran varian terbaru dari XMAX Connected yang kini tampil dengan warna dan grafis yang segar.

Varian terbaru yang diberi nama Premium Black ini menampilkan desain yang memukau dengan velg berwarna biru, memberikan sentuhan kesan racing yang elegan.

Tidak hanya itu, warna biru racing juga dipercantik dengan logo XMAX yang terpampang gagah di bagian belakang, menambah kesan sporty pada skutik ini.

Peluncuran varian Premium Black ini tentu menjadi tambahan yang menyegarkan di antara pilihan warna-warna sebelumnya seperti Prestige Grey dan Luxury Red yang sudah ada sebelumnya.

Kehadiran varian baru ini diharapkan dapat memberikan opsi yang lebih beragam bagi para konsumen setia Yamaha.

XMAX tetap mengusung mesin Blue Core 250cc, 4-katup, berpendingin cairan yang telah terbukti handal. Mesin ini memiliki kemampuan menghasilkan tenaga maksimum sebesar 16,8 Kw/7000rpm dan torsi maksimum sebesar 24,3 Nm/5500rpm, memberikan performa yang bertenaga namun tetap efisien.

Fitur Traction Control System (TCS) turut disematkan pada XMAX untuk meningkatkan performa berkendara dengan meminimalisir terjadinya slip pada ban belakang, memberikan kenyamanan dan keamanan ekstra bagi pengendara.

Sementara itu, sistem pengereman dibekali dengan teknologi Anti-lock Braking System (ABS) dan cakram ganda, memastikan kontrol pengereman yang optimal di berbagai kondisi jalan.

XMAX juga didukung oleh ban tubeless bertapak lebar dengan ukuran 127/70-15 di bagian depan dan 140/70-14 di bagian belakang, serta suspensi depan yang mengadopsi gaya motorsport dengan tabung yang besar (33mm), memberikan stabilitas dan kenyamanan saat berkendara.

Tidak hanya itu, XMAX dilengkapi dengan sistem pencahayaan berteknologi LED pada lampu depan dan belakang yang dilengkapi dengan hazard lamp serta day time running light (DRL), meningkatkan visibilitas dan keselamatan di malam hari.

Fitur-fitur unggulan lainnya seperti Smart Key System dan Electric Power Socket juga hadir untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan dalam penggunaan sehari-hari.

XMAX Connected ditawarkan dengan harga yang sangat kompetitif, yaitu Rp 66.450.000, dan untuk varian XMAX TechMAX seharga Rp 71.750.000, OTR DKI Jakarta.

Untuk memudahkan pembelian, tersedia juga opsi pembiayaan syariah yang dapat diakses melalui BSI OTO. Dengan segala fitur dan keunggulannya, XMAX Connected menjadi pilihan yang sangat menarik bagi para pecinta skutik di Indonesia. ***

Baca Juga: Intip Teknologi KIPASS dari Kawasaki Ninja 250 2024, Keamanan Tingkat Tinggi Tersaji dalam Satu Motor Sport

Baca Juga: Intip Permbiayaan Yamaha All New NMax 155 ABS Connected di BSI, Bebas Riba, Angsuran Nolong Banget!

Baca Juga: Aksi Koboi Jalanan Kembali Menggegerkan dan Viral di Media Sosial, Sempat Sombong kini Mendekam di Balik Sel

Editor: Suprianto Suwardi

Terkini

Terpopuler