Suzuki Bangkit Kembali, dengan Menghadirkan Motor Skutik Terbarunya!

6 Maret 2023, 21:29 WIB
Suzuki Impulse 125 /instagram @olenadercycles/

Miliki desain yang sporty.
PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Suzuki bangkit kembali, dengan menghadirkan produk produk terbarunya di pasaran otomotif.

Kali ini, pabrikan asal Jepang ini meluncurkan skutik yang memiliki desain sporty.

Motor matic yang berlabel New Suzuki Impulse ini, secara desain terlihat memiliki desain ala skutik sporty sekelas Honda Vario.

 

Hal ini, dapat dilihat mulai dari desain headlampnya yang menggunakan dual headlamp, yang cukup lebar dengan sistem pencahayaan konvensional.

Baca Juga: Pesaing Grand Filano yang Sesungguhnya Resmi Diluncurkan! Ini Dia Skutik Bergaya Retro Modern

Dilansir dari kanal youtube @Moto Speed ID, New Suzuki Impluse ini hadir dengan panel instrumen.

Dimana, panel ini menggunakan full analog konvensional dengan desain yang membulat, dan menampilkan sejumlah informasi penting.

Selain itu, pada bagian dasboard New Suzuki Impulse ini juga terdapat kompartemen barang, tanpa cover pada bagian kanan, dan kirinya.

 

Sedangkan, pada bagian deck bawahnya terlihat memiliki sekat layaknya, Yamaha Aerox.

Untuk jok dari Suzuki Impulse ini pun, terdapat space yang cukup luas dan mampu menampung 1 buah helm, serta barang sekalipun.

Dibagian kaki kakinya, terdapat suspensi depan teleskopik, velg 16 inci, ban berukuran 70/90 dan sistem pengereman cakram.

Baca Juga: Honda Daftarkan Jagoan Terbarunya! Bakal Gangu Pasar Yamaha XSR, Cek Spesifikasinya

Suspensi dbagian belakang, dibekli suspensi ganda, velg 16 inci dan ban berukuran 80/90 serta rem tromol.

Bicara dapur pacu dari motor skutik ini, dibekali mesin 125 cc, full injeksi, dengan tenaga 9,2 DK dan torsi 9,2 Nm.

Terkahir, untuk urusan harganya New Suzuki Impulse, masih dipasarkan di luar Negeri dan kabarnya jika masuk ke Indonesia akan dibanderol sekitar Rp14 jutaan. ***

Editor: Widodo Mahaputra

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler