Harley Kalah Cuy! Motor Cruiser Royal Enfield Classic 350 Tancap Gas, Cek Spesifikasinya

28 Januari 2023, 23:02 WIB
Harley Kalah Cuy! Motor Cruiser Royal Enfield Classic 350 Tancap Gas, Cek Spesifikasinya /Tangkap layar bikedekho.com/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Harley kedatangan lawan baru yang tak kalah keren, yakni Royal Enfield Classic 350.

Royal Enfield Classic 350 merupakan motor cruiser dengan gaya retro modern, cocok untuk anak muda masa kini.

Tampilan dari Royal Enfield Classic 350 ini tak jauh berbeda dengan kompetitornya seperti Harley.

Seperti yang dilansir dari website bikedekho.com, motor cruiser ini dibekali dengan fitur-fitur modern.

Baca Juga: Motor Sport Murah! Aveta FZR 250 2023 Resmi Meluncur, Yamaha & Honda Puyeng, Cek Speknya

Seperti panel instrumen yang sudah semi digital, speedometer analog menampilkan tripmeters, jam, indikator Eco dan odometer.

Tak hanya itu saja, pesaing Harley ini juga di dukung oleh pod navigasi yang kompatibel dengan smartphone jika Anda memilih varian Chrome teratas.

Sementara itu untuk switchgearnya tampak mirip dengan Meteor 350, lengkap dengan dial jadul, itu mendapat ABS saluran tunggal dan ganda.

Baca Juga: TVS Resmi Hadirkan Motor Matic Terbaru, Honda BeAT Auto Ketar ketir, Harga Murah?

Kemudian untuk bagian kaki-kaki, Royal Enfield Classic 350 menggunakan suspensi teleskopik  dan pengaturan suspensi peredam kejut kembar preload-adjustable 6 tahap.

Beralih pada spesifikasi mesinnya, motor cruiser ini mengusung mesin 349cc, 1 silinder, berpendingin udara.

Mesin tersebut dapat menghasilkan tenaga 20,2 PS pada 6100 RPM dan 27 Nm pada 4000 RPM.

Demikian ulasan spesifikasi motor cruiser Royal Enfield Classic 350 pesaing baru Harley.***

Editor: Sasmito Wiharjo

Sumber: bikidekho

Tags

Terkini

Terpopuler