Sang Legenda Honda Win 100 Dibangkitkan Kembali? Kini Hadir dengan Tampilan Klasik Modern

3 Januari 2023, 20:37 WIB
Honda CD 110 2023 /Instagram @Devmtr01/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Salah satu sang legenda motor klasik yang sudah dikenal sejak 90 an, kini kembali dibangkitkan lagi dengan tampilan modern dan bermesin 110 cc injeksi.

Pasalnya, Honda Win ini masih terbilang banyak para peminatnya dan seperti yang diketahui pula jika motor klasik ini makin dikenal saat dipakaaii oleh Rano Karno dalam sebuah filam.

Namun, sekarang Honda Win banyak diminati karena sudah dianggap motor klasik dan tampilannya unik, serta memuaskan para pecinta motor.

Baca Juga: Wahh Retro Banget! Motor Sport Honda Meluncur, Pesaing dari Yamaha XSR

Tapi, kali ini ada salah satu motor yang memiliki desain ala Honda Win, muncul versi barunya.

Dilansir dari youtube @YRP Official, motor klasik penerus dari Honda Win ini adalah, New Honda CD 110 2023.

Jika dilihat dari desainnya, Honda CD 110 memiliki konsep yang sama dengan Win 100, hal tersebut tampak dari model bodinya yang sederhana dan lebih mengedepankan aspek fungsional.

Baca Juga: Bikin Nggak Betah Dirumah! Moge Adventure Bertampang Macho Dirilis Bro, Cek Infornya

Misalnya jok berukuran luas, rak belakang untuk menyimpan barang dan ada dudukan feedback.

Pada sisi kirinya, bisa dipakai buat memasang tas motor dan secara tampilan memang terlihat simple.

Bicara soal mesin, New Honda CD 110 2023 dibekali dengan mesin 109 cc injeksi yang sudah dibekali dengan teknologi ESP untuk memaksimalkan performa, tanpa mengorbankan efisiensi.

Baca Juga: HEBOH CUYY! Kawasaki Pamerkan Motor Listri dan Hybrid, Miliki Desain Sangar dan Mewah

Tenaga dari mesin tersebut, 9 DK pada 7500 RPM dan torsi maksimal 9,3 Nm pada 5500 RPM.

Selain itu, New Honda CD 110 2023 sudah disempatkan fitur acg starter, yang berfungsi menghilangkan suara mengentat pada saat menyalakan motor dan menggunakan elektrik starter.

New Honda CD 110 2023, juga dilengkapi engine start stop switch yang diklaim sebagai satu satunya di kelasnya.

Baca Juga: MAKIN MANTAP BRO! Motor Listrik Baru Saingan Scoopy, Diluncurkan dengan Fitur Elit

Untuk harga dari New Honda CD 110 2023, dipasarkan di India dengan banderol harga sekitar Rp13,2 jutaan. ***

Editor: Widodo Mahaputra

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler