Suzuki Celerio 2022 Tampil Sporty dan MurahToyota Agya dan Daihatsu Ayla Panik Bro

25 Desember 2022, 16:44 WIB
Suzuki Calerio 2022 Tampil Sporty dan MurahToyota Agya dan Daihatsu Ayla Panik Bro /Tangkap layar Suzukiauto/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Suzuki Celerio 2022 hadir dengan tampilan yang minimalis dan sporty.

Mobil Suzuki Celerio 2022 ini secara desain akan berhadapan langsung dengan Toyota Agya dan Daihatsu Ayla.

Bukan tanpa alasan, sesuai informasi yang beredar Suzuki Celerio 2022 menjadi mobil paling murah di antara Toyota Agya dan Ayla.

Nah tanpa basa basi, berikut spesifikasi mobil Suzuki Celerio 2022, simak di bawah ini.

Secara desain tampak mobil ini mengusung konsep retro modern dan terlihat minimalis.

Lanjut di bagian depan mobil ini mengusung model grill yang oval dan terlihat lebih sporty, dan disematkan lampu kabut terbaru.

Belum cukup sampai disitu guys, bumpernya terlihat dibuat dengan model desain segitiga, sehingga lebih terlihat modern.

Baca Juga: Mobil MVP Murah! All New Toyota Voxy 2022 Tampil Mewah Harganya Hanya Segini Bro

Tak mau kalah sisi interior pada Suzuki Celerio 2022 ini dibuat semaksimal mungkin untuk menciptakan kenyamanan dengan nuansa modern.

Bagian dasbor mobil sudah tersedia layar LCD yang dapat terhubung dengan smartphone dan juga terdapat tombol angkat panggilan di sisi kiri.

Tak ketinggalan fitur lainnya juga sangat modern, seperti penyematan teknologi elektronik power.

Masuk pada sistem keamanan, mobil Suzuki Celerio 2022 dibekali dengan pengereman dengan teknologi ABS.

Menariknya mobil ini dibekali fitur canggih yang dapat mencegah adanya pencurian, yaitu teknologi immobilizer.

Beralih pada bagian dapur pacu, mobil dengan desain retro pesaingnya Toyota Agya dan Daihatsu ini dibekali mesin yang cukup baik.

Yakni mesin dual VVT K-series dengan teknologi Idle Star-Stop dengan penggunaan BBM 26,68 km/liter.

Mesin tersebut memiliki kapasitas mesin 1200cc dengan tenaga puncak 65,7 HP pada 5.500 RPM dan torsi 89 NM pada 3.500 RPM.

Terakhir soal harga, mobil Suzuki Celerio 2022 ini dibanderol dengan harga 97 jutaan rupiah, itu lebih murah dari Toyota Agya dan Daihatsu Ayla.***

Editor: Sasmito Wiharjo

Sumber: suzukiauto

Tags

Terkini

Terpopuler