SUMPAH KEREN! Motor Listrik Uwinfly T5 VSPA Didesain Klasik dan Retro Mirip Vespa CUY, Simak Detailnya

16 November 2022, 18:27 WIB
Uwinfly T5 VSPA yang mirip dengan Vespa. /Hendra Setiawan/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat – Siap adu fitur canggih, motor listrik Uwinfly T5 VSPA resmi meluncur di tanah air dan siap menantang para rivalnya.

Skuter listrik satu ini selain memiliki berbagai fitur canggih, juga didesain klasik dan retro yang mirip dengan Vespa.

Berkat desainnya yang klasik dan retro, motor listrik Uwinfly T5 VSPA memiliki daya tarik tersendiri untuk memikat para calon customernya.

Lantas seperti apa spesifikasi dan fitur unggulan yang tersemat pada skuter tersebut? Yuk simak terus artikelnya.

 Baca Juga: Mobil Listrik Murah dan Canggih ini Bisa Jadi Perusak Pasar Hyundai Ioniq 5 Jika Masuk Indonesia, Ini Sosoknya

Dilansir dari laman jual beli tokopedia, motor listrik Uwinfly T5 VSPA tidak hanya didesain mirip Vespa, tetapi di bagian bodi belakangnya juga ada sedikit kesamaan dengan Honda Scoopy loh.

Skuter tersebut memiliki kapasitas baterai 60V/20Ah dengan power motor penggerak sebesar 1000 Watt. Dari spesifikasi baterai tersebut, motor listrik ini mampu menempu jarak sejauh 60 Km

Motor inipun sudah menggunakan sistem pengereman disc brake, sehingga cukup aman ketika dikendarai.

Keunggulan lainnya, skuter ini hanya memiliki daya charger 100 Watt, sehingga bisa dilakukan di rumah, tanpa harus lagi ke tempat cars baterai atau stasiun pengisian kendaraan listrik.

Baca Juga: GILA MURAH BANGET! Pengganti All New Honda Spacy Resmi Meluncur dengan Desain yang Lebih Keren

Pada sektor penerangan, baik untuk bagian depan dan belakang semuanya sudah menggunakan LED, plus lampu kota serta sein.

Dari sisi desain lampu juga nampak bulat menyatu dengan cover setangnya, sedangkan sein berada di bodi depan tepatnya diatas spakboar.

Uwinfly T5 VSPA diklaim sebagai penerus motor listrik generasi sebelumnya, yakni T3. Skuter inipun dibanderol 14 jutaan on the road (OTR) Jakarta. ***

Editor: Hendra Setiawan

Sumber: Tokopedia

Tags

Terkini

Terpopuler