ANCAMAN! Keeway Luncurkan Motor Sport Full Fairing 300 cc, Ini Sosok dan Spesifikasinya

13 Oktober 2022, 11:16 WIB
ANCAMAN NIH! Keeway Luncurkan Motor Sport Full Fairing 300 cc, Ini Sosok dan Spesifikasinya /Tangkap Layar Keeway motorcycle


PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Pabrikan motor asal Hongaria resmi melirilis dua motor jagoan barunya di segmen sport bike yakni Keeway K300 N dan K300 R.

Keduanya dibangun dengan basis yang sama namun secara tampilan berbeda, yakni Keeway K300 N tampil dengan versi naked bike sementara K300 R dengan versi full fairing.

Namun kali ini kita akan fokus membahas Keeway K300 R yang versi motor sport full fairing berkapasitas mesin 300 cc melihat pasar untuk segmen motor ini lagi trand.

Apalagi, motor sport ini dibandrol dengan harga yang murah, maka bisa jadi ancaman buat para rivalnya seperti Kawasaki, Yamaha dan juga Honda.

Baca Juga: Harga Cuma 90 Jutaan, Suzuki Luncurkan Mobil Hatchback Keren, Yuk Intip Sosok dan Spesifikasinya

Lantas seperti sosok dan spesifikasi dari Keeway K300 R yang hadir pada segmen sport bike full fairing berkapasitas mesin 300 cc ini? Yuk intip ulasannya berikut ini.

Keeway K300 R ini secara resmi meluncur di pasar otomotif India. Dimana dari tampilan motor sport full fairing ini begitu mirip dengan CFMoto 250 SR yang ditampilkan pada ajang GIAS 2022 dan kini resmi dijual di Indonesia.

Sebagaimana menukil dari autos maxabaut, Keeway K300 R mengusung desain headlamp LED terpisah berbentuk split yang diapit oleh DRL LED serta terintegrasi ke dalam fairing depannya, sehingga memiliki kesan sporty.

Keeway K300 R menggendong mesin 4 tak berkapasitas 292 cc, silinder tunggal, SOHC, sistem bahan bakar injeksi dan berpendingin cairan.

Baca Juga: Jadi Perusak Pasar Sport Bike Full Fairing 250 cc, Motor ini Dibandrol Hanya 40 jutaan Saja, Ini Sosoknya

Mesin tersebut dapat memuntahkan tenaga 27,5 HP pada putaran mesin 8.750 rpm dan torsi maksimum mencapai 25 Nm di 7.000 rpm.

Tenaga tersebut dikawinkan dengan transmisi 6 percepatan serta telah didukung oleh slipper clutch yang membuat proses perpindahan gigi menjadi halus.

Keeway K300 R motor sport full fairing 300 cc Tangkap Layar Keeway motorcycle

Pada bagian kaki-kakinya, motor sport full fairing ini menggunakan suspensi depan USD (Upside Down) berdiameter 37 mm dan suspensi belakang mono shock.

Sektor pengeremannya pun sepenuhnya sudah menggunakan cakram berdiameter 292 mm di bagian depan dan 220 mm di bagian belakang.

Baca Juga: Resmi Masuk Indonesia Skuter Matic Davigo Space Mampu Tempuh Jarak 150KM Harga Rp 18 Juta

Fungsi pengereman pun semakin sempurnah karena K300 R sudah mengusung teknologi Anti-lock Breaking System (ABS) dual chennel.

Makin terlihat kekar dan sporty, Keeway K300 R dipasangkan velg palang berukuran 17 inci yang dibalut ban 110/70 pada bagiab depan dan 140/60 di bagian belakang.

Motor sport full fairing bermesin 300 cc ini didukung dengan kapasitas tangki bahan bakar 12 liter serta memiliki bobot 165 kg.

Di India Keeway K300 R ditawarkan dengan 3 pilihan warna, yakni Glossy White, Glossy Red dan Glossy Black, dan untuk harganya dibandrol 299.000 atau setara dengan Rp55,7 jutaan jika dirupiahkan. ***

Editor: Moh Irfany Alhabsyi

Sumber: Autos Maxabaut

Tags

Terkini

Terpopuler