MENGGIURKAN! Maxi Pesaing dari Yamaha NMAX dan Honda PCX Dirilis, Tampilan Mewah serta Canggih

27 September 2022, 14:09 WIB
Motor skutik maxi SR 150GT /Youtube @OC OTO/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Saat ini segmen dari pasar skutik maxi sedang ramai ramainya, dipasaran otomotif global.

Pasalnya, belum lama ini skutik maxi baru berkonsep grand touring diluncurkan, dimana motor digadang gadang bakal menjadi lawan dari Yamaha NMAX yang sudah beredar saat ini.

Bahkan, Honda PCX sekalipun bakal tersaingi dengan kehadiran skutik berkonsep grand touring dengan tampilan yang terbilang mewah dan canggih.

Baca Juga: MAKIN KEREN CUY! New Yamaha Aerox Versi 2023, Tampilan Elegan dan Sporty

Dilansir dari kanal Youtube @OC OTO, motor yang dimaksud bakal menjadi pesaing dari Yamaha NMAX dan Honda PCX ini adalah, SR 150GT.

SR 150GT, yang mengusung konsep grand touring, sehingga jika dilihat dari desain fisiknya menandakan motor ini untuk digunakan pada perjalanan jauh.

SR 150GT memiliki desain yang sangat menarik, dimana terlihat dari depan skutik ini memiliki keunikan desain dual headlamp, yang terlihat agresif dengan tambahan dua lubang air scroop dibawanya, yang dihiasi dua lampu DRL berbentuk taring.

Baca Juga: KEREN! Motor Bebek Sport Bermesin 170 CC Dirilis, Siap Ganggu Dominasi MX King dan Supra GTR

Pada desain body sampingnya juga terlihat ramping dan sesuai kelasnya, tapi motor ini memiliki keunggulan diantaranya bagasi yang lusa dengan ukuran 29 liter.

Dibagian kaki kaki motor skutik ini juga memiliki ban yang lebar, dua cakram tunggal depan dan belakang, serta dilengkapi rem dual channel ABS dan tambahan sistem keamanan traction control.

Tak hanya itu, skutik ini juga dilengkapi dengan suspensi depan teleskopik dan suspensi belakang menggunakan dual shock yang dapat disesuaikan.

Baca Juga: TAMPILAN SPORTY! Motor Sport Bermesin 250CC Dirilis, Siap Libas Para Pesaingnya

Bukan hanya itu saja, beberapa fitur fitur unggulan lain pun sudah terdapat pada SR 150GT ini seperti, smart key sistem dan panel speedometer full digital yang bisa terkoneksi dengan smartphone.

Skutik ini juga sudah dibekali fitur yang canggih seperti, teknologi ISS, USB charger, dan versi tertingginya sudah dilengkapi dengan traction control serta kamera depan 1080 pixel.

Motor skutik pesaing dari Yamaha NMAX dan Honda PCX ini, mampu mencapai top speed hingga 110 km per jam. Meski pun begitu, tapi konsumsi bahan bakar motor ini sangatlah irit, yaitu cukup dengan 2,2 liter saja untuk menempuh 100 km.

Baca Juga: AKHIRNYA BRO! New Honda Vario 125 Versi Terbaru Dirilis, Tampilan Kini Mewah dan Lebih Sporty

Bicara soal dapur pacu dari SR 150GT ini, mengusung mesin 150 cc, 1 silinder, berpendingin cairan, dan mesin ini mampu mencapai power maksimum sebesar 10,5 Kw pada 8250 rpm dan torsi puncak 14 Nm pada 6500 rpm.

Untuk harga dari SR 150GT, yang merupakan produksi dari pabrikan Voge yang diperkenalkan di Tiongkok ini dibanderol sekitar Rp33 jutaan untuk tipe standard, dan untuk varian fitur TCS serta kamera dibanderol dengan harga Rp35 jutaan. (***)

Editor: Widodo Mahaputra

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler