Aprilia Tuareg 660 vs Honda CRF1100L Africa Twin, Mana yang Unggul Sebagai Motor Petualang?

26 September 2022, 14:00 WIB
Tampilan Aprilia Tuareg 660 dan Honda CRF1100L Africa Twin /Tangkapan layar Oto.com/

PORTAL KOTAMOBAGU, Pikiran Rakyat - Motor Aprilia Tuareg 660 dan Honda CRF1100L Africa Twin sering disebut sebagai motor petualang.

Sebab kedua motor ini mampu melibas trek dengan berbagai kondisi, mulai dari aspal kering, basah, hingga jalan berhutan.

Memang, motor petualang bukan hanya dua ini saja. Selain Aprilia Tuareg 660 dan Honda CRF1100L Africa Twin, masih ada motor lain dari brand berbeda yang layak untuk sang petualang.

Baca Juga: Hyundai Stargazer, Mitsubishi Xpander vs Toyota Veloz 2022. Mana yang Terbaik? Ini Jawabannya

Namun kali ini, PK hanya akan mengulas tentang dua motor ini. Mana yang lebih unggul? Mari simak bersama.

Harga

Aprilia Tuareg 660 varian terbawah saat ini dibanderol dengan harga Rp656 juta OTR Jakarta Selatan. Jika dibeli secara kredit dengan DP 20 persen untuk 60 bulan, maka cicilan perbulannya Rp11.370.666,67.

Sementara Honda CRF1100L Africa Twin dijual dengan harga terendah Rp620,77 juta OTR Jakarta Selatan. Secara kredit dengan DP 20 persen untuk 60 bulan tentunya lebih murah, karena cicilan perbulannya hanya Rp10.760.082,67.

Spesifikasi Utama

Tuareg 660 dilengkapi dengan spesifikasi utama berupa opsi start electric, rem depan yang menggunakan cakram ganda, bertenaga maksimal 80 hp, dan berkapasitas 659 cc.

Sedangkan pada CRF1100L Africa Twin, spesifikasi utamanya sama, yaitu opsi start electric dan rem depan menggunakan cakram ganda.

Bedanya ada pada tenaga maksimal, dimana CRF1100L Africa Twin mencapai 101 hp, dan berkapasitas 1084 cc.

Ground Clearance

Memiliki dua pilihan warna yaitu Acid Gold dan Indaco Tagelmust, grouns clearance Tuareg 660 lebih dari 240 mm dan tinggi jok kurang dari 860 mm.

Adapun grouns clearance setinggi 210 mm, dengan tinggi jok mencapai 810 mm. Motor ini menawarkan tiga pilihan warna, yakni Grand Prix Red, Mat Ballistic Black Metallic, dan Glint Wave Blue Metallic Tricolour.

Jadi menurut pembaca, mana yang lebih unggul dan layak untuk petualang? Hanya Anda yang mampu menjawabnya. (***)

Editor: Sahril Kadir

Tags

Terkini

Terpopuler